Polisi Cari Bukti Kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar Pada Lesti Kejora

4 Oktober 2022, 22:23 WIB
Polisi sebut akan segera panggil Rizky Billar lewat bukti CCTV atas KDRT terhadap Lesti Kejora. /Instagram/ @lestykejora/


MEDIA JABODETABEK - Kasus dugaan KDRT yang dilakukan oleh Rizky Billar terhadap istrinya Lesti Kejora masih dalam proses Polres Metro Jakarta Selatan.

Di mana polisi masih cari bukti dugaan KDRT Rizky Billar, diketahui Polres Metro Jakarta Selatan masih mendalami kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora.

Yang mana berita tentang KDRT tersebut sempat mengagetkan masyarakat Indonesia terkhusus para penggemar mereka.

Baca Juga: Tanggal Merah Bulan Oktober 2022, Ada Libur Hari Apa Saja, Apakah HUT TNI Libur ?

Rizky Billar yang sebagai suami dari Lesti Kejora dikabarkan bermain kasar dengan sang istri selepas ketahuan berselingkuh.

Maka dari itu, polisi melakukan banyak cara untuk mendapatkan bukti salah satunya dengan melakukan olah TKP di kediaman mereka.

AKP Nurma Dewi seorang Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan juga mengatakan olah TKP dilakukan untuk mencari bukti-bukti terkait kasus KDRT yang dilaporkan Lesti Kejora.

Baca Juga: Ramalan Cinta Zodiak Capricorn 6 Oktober 2022: Akan Menemukan Dimensi Baru

"Kita selaku penyidik melakukan olah TKP hari ini. Itu wajib karena untuk mencari barang bukti di lokasi," ujar AKP Nurma Dewi seperti yang dikutip Mediajabodetabek.com dari PMJNEWS.com.

Lebih lanjut Nurma menjelaskan bahwa saat ini tim kepolisian sedang berada TKP di rumah Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Namun, AKP itu pun menyebut olah TKP dilakukan secara tertutup.

"Ini lagi berlangsung. Pekan ini diharapkan, lebih cepat lebih baik. Jadi jelas, duduk persoalannya," ucapnya.

Baca Juga: Kiki Saputri Menanggapi Postingan Video Hillary Brigitta Lasut Mengenai Roasting Mamat Alkatiri

Nurma juga mengatakan Rizky Billar akan dipanggil dengan kapasitas masih sebagai saksi.

"Hari Kamis tanggal 8 September kita akan panggil Billar ya," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menyebut kasus KDRT yang dilaporkan Lesti Kejora tengah diselidiki jajaran Polres Metro Jakarta Selatan tapi pasti akan tegakkan hukum seadilnya karena akan berpihak pada korban.***

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler