Kekurangan Iodium Bisa Sebabkan Perkembangan Otak Terganggu

- 5 Februari 2021, 10:41 WIB
Ilustrasi, Anak-anak sangat rentan kekurangan zat iodium
Ilustrasi, Anak-anak sangat rentan kekurangan zat iodium /Pixabay/Fifaliana Joy

Sayangnya, pengetahuan sebagian masyarakat mengenai manfaat dari iodium masih terbatas pada upaya pencegahan penyakit gondok. Padahal, dampak dari kekurangan iodium jauh lebih luas dan dapat terjadi pada semua usia.

Kekurangan iodium dapat mengakibatkan perkembangan otak terganggu. Diperkirakan, 20 juta orang Indonesia menderita GAKI, yang mengakibatkan hilangnya IQ setara 140 juta point. 

“Maka, pemenuhan kebutuhan iodium harus diperhatikan dari hulu ke hilir, sejak 1.000 hari pertama kehidupan atau di dalam kandungan, hingga ke tahapan usia selanjutnya.” Ujar dr. Diana dalam sebuah acara peluncuran produk bumbu masak yang digelar secara virtual di Jakarta baru-baru ini.***

Halaman:

Editor: Naja Nuroni


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini