Saiful Jamil Bagai Pahlawan, Ernest Prakasa: Turut Berduka Atas Matinya Hati Nurani Petinggi Stasiun Televisi

5 September 2021, 15:31 WIB
Ernest Prakasa prihatin Saiful Jamil bebas disambut bagai pahlawan /tangkap layar/instagram @ernestprakas

MEDIA JABODETABEK - Bebasnya pedangdut Saiful Jamil menuai kontroversi, bahkan tak sedikit yang menghujatnya.

Terlebih saat Saiful Jamil disambut dengan sangat meriah oleh para pendukung dan juga keluarga.

Padahal jelas-jelas, kasus mantan suami Dewi Persik itu merupakan kasus pencabulan pada anak di bawah umur.

Baca Juga: Tailer Epsisode Baru Ikatan Cinta 5 September 2021: Ada Orang yang Ingin Balas Dendam Sama Al dan Andin

Tidak hanya itu saja, Saiful juga langsung menjadi bintang tamu di beberapa stasiun televisi dalam acara variety show.

Hal itu membuat adanya petisi untuk memboikot pedangdut yang akrab disapa Bang Ipul ini.

Bahkan para artispun ikut geram dengan sejumlah acara televisi yang menampilkan seolah-olah Saiful Jamil adalah atlet atau artis yang baru saja meraih prestasi besar.

Baca Juga: Apakah Pria Aquarius Setia? Ini Karakter Asli Zodiak Aquarius yang Perlu Kamu Ketahui

Salah satu artis komika yang mengungkapkan rasa kecewanya terhadap sejumlah stasiun televisi atas tayangan Bang Ipul adalah Ernest Prakasa.

Melalui akun twitternya @ErnestPrakasa, ia menuliskan sindiran untuk stasiun televisi yang sudah menanyangkan dan membanggakan Saiful Jamil.

"Bau busuk apa yang menyenagt ini," tulis Ernest, Minggu 5 September 2021.

Ernest Prakasa prihatin Saiful Jamil bebas disambut bagai pahlawan twitter ErnestPrakas

Baca Juga: Tailer Episode Baru Ikatan Cinta 5 September 2021: Ada Orang Masa Lalu hantui Rumah Tangga Al dan Andin

Kemudian Ernest melanjutkan cuitannya tersebut, Ia menuliskan, jika yang bau tersebut bangkai dari kematian hati nurani stasiun televisi.

"Oh, ternyata bau bangkai dari matinya nurani stasiun tv yang memperlakukan mantan napi pelecehan seksual bagaikan pahlawan," sambung Ernest.

Tidak hanya di akun twitternya, Ernest juga menuliskan rasa kekecewannya di akun isntagramnya.

Baca Juga: Ciri-ciri Pria Cancer Jatuh Cinta, Tunjukkan Perhatian Hingga Ungkap Rahasia Pribadi

Melalui instagramnya @ernestprakasa, Ia menuliskan duka atas matinya hati nurani pejabat tinggi stasiun tv.

"Turut berduka atas matinya hati nurani para petinggi stasiun televisi yang menjual jiwanya demi rating semata." tulis Ernest.

Cuitan Ernest itupun langsung mendapat respon dari para pengguna twitter lainnya.

Baca Juga: Sedang Viral, 3 Orang ini Mirip Personel Grup Lawak Warkop DKI, Dono, Kasino dan Indro

Seperti akun @hayybubble Ia membalas cuitan Ernest yang mengatakan seolah-olah Saiful Jamil adalah Korban.

"Dia pelakunya, dia yg salah tapi dia juga yg dpt treatment dgn baik dari sesama rekan artisnya. Dari pihak artis maupun stasiun tv ga pernah mikir klu ada diposisi korban apa ya (ya ga pernah lahh org ga punya hati nurani) SJ pelaku pedofil tp ga pnya rasa bersalah" tulis akun @hayybubble

Sampai saat ini cuitan Ernest tersebut sudah di retwit sebanyak 2.534 kali dan mendapatkan 6,263 like serta 95 komentar.***

 

Editor: Ricky Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler