Satu Orang Terduga Teroris di Jakarta Berhasil Ditangkap Oleh Densus 88 Anti Teror

- 7 April 2021, 22:01 WIB
Ilustrasi Tim Datasemen Khusus (Densus) 88.
Ilustrasi Tim Datasemen Khusus (Densus) 88. /aa.com.tr


MEDIA JABODETABEK - Satu orang terduga teroris berhasil ditangkap oleh Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror di Jakarta pada Rabu, 7 April 2021.

Kabara tersebut disampaikan oleh Kombes Pol Ahmad Ramadhan selaku Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri.

"DPO tersebut ada empat, atas nama YI, AN, ARH dan NF. Dari keempat DPO nomor dua telah ditangkap, sehingga dari empat itu, tinggal tiga tersangka DPO yang masih belum ditangkap," katanya dikutip Mediajabodetabek.com dari Pikiran Rakyat pada Rabu, 7 April 2021.

Baca Juga: Audi Buka Showroom Baru di Munich Jerman Guna Menerapkan Keberlanjutan dan Digitalisasi

Sementara itu, ia belum menjelaskan secara detail perihal lokasi penangkapan tersebut.

"Yang jelas ditangkapnya di Jakarta. Kita tunggu tiga lainnya," ucapnya.

Polisi masih terus melakukan pendalaman materi terkait kasus tersebut. Ahmad mengatakan, pihaknya masih menelusuri peran-peran yang dilakukan terduga teroris tersebut.

Baca Juga: Viral! Beredar Video Penabrakan dan Penculikan Pengendara Sepeda oleh Pasukan Junta Militer Myanmar

"Kita tunggu tiga lainnya. Nanti kita tunggu update berikutnya, semoga tiga tersangka berikutnya segera dilakukan penangkapan," tuturnya.

Lanjut Ahmad, hingga saat ini pihaknya telah mencatat 10 orang terduga teroris yang tertangkap di Jakarta dan sekitarnya

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x