CVR Sriwijaya Air SJ182 Telah Ditemukan

- 31 Maret 2021, 16:51 WIB
CVR pesawat Sriwijaya Air SJ 182 berhasil ditemukan oleh tim Basarnas pada Selasa Malam, 30 Maret 2021.*
CVR pesawat Sriwijaya Air SJ 182 berhasil ditemukan oleh tim Basarnas pada Selasa Malam, 30 Maret 2021.* /Kominfotik Kepulauan Seribu

MEDIA JABODETABEK- Cockpit Voice Recorder (CVR) pesawat Sriwijaya Air SJ182 akhirnya berhasil ditemukan pada Selasa 30 Maret 2021 malam.

Kabar ini disampaikan oleh Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi di Terminal JITC, Tanjung Priok pada Rabu 31 Maret 2021.

“Alhamdulillah, semalam pada pukul 20.00 WIB, CVR telah ditemukan di tempat yang tidak jauh dari lokasi penemuan FDR," ungkap Budi sebagaimana dikutip oleh Media Jabodetabek dari laman PMJ News.

Baca Juga: Berikut Link Untuk Mengecek Apakah Anda Terkena Tilang Elektronik

Budi menjelaskan kalau CVR tersebut selanjutnya diserahkan ke pihak Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk diselidiki lebih lanjut.

“Secara teknis, kami sudah melaporkan ke bapak Presiden Jokowi, dan ini akan segera diserahkan ke KNKT untuk diteliti," ujar Budi.

Dalam pemaparannya, Budi menjelaskan penemuan CVR Sriwijaya Air SJ182 ini akan melengkapi data informasi yang telah didapatkan dari Filght Data Recorder (FDR) yang telah ditemukan sebelumnya.

Baca Juga: Berikut Link Untuk Mengecek Apakah Anda Terkena Tilang Elektronik

"(CVR) ini kan berisi percakapan antara pilot-copilot. Tentu kita sangat bersyukur kepada Tuhan atas penemuan ini, karena ini merupakan upaya untuk bisa mendapatkan data informasi lebih baik lagi," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Naja Nuroni

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x