Musyawarah DPC HIPMA Bandung Hasilkan Ketua Terpilih Masa Bakti 2021-2024

- 16 Maret 2021, 17:32 WIB
Simbolis kepada Ketua Umum HIPMA MPH dari Ketua Cabang terpilih
Simbolis kepada Ketua Umum HIPMA MPH dari Ketua Cabang terpilih /HIPMA

 

MEDIA JABODETABEK - Dewan Pimpinan Cabang Himpunan Pelajar dan Mahasiswa (DPC HIPMA) MPH Community Kota Bandung laksanakan musyawarah cabang dalam rangka regenerasi kepengurusan HIPMA MPH COMMUNITY DPC Kota Bandung Periode 2021-2024 bertempat di Vila Bukit Mas Bandung, Jawa Barat.

Dikarenakan sedang di masa pandemi, Musyawarah Cabang ini hanya dihadiri oleh perwakilan ketua dari 31 komisariat definitif dan beberapa perwakilan dari Dewan Pimpinan Pusat HIPMA MPH COMMUNITY.

Peserta musyawarah cabang ini yaitu perwakilan dari 31 komisariat dan perwakilan dari Dewan Pimpinan Pusat sebagai peninjau Musyawarah Cabang ini.

" Demi teregenerasinya Dewan Pimpinan Cabang HIPMA MPH Kota Bandung maka perlu dilaksanakan Musyawarah Cabang dengan masa bakti 2021-2024. Didalam Musyawarah Cabang ini, kami mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah," tutur Fauzan selaku ketua pelaksana.

Baca Juga: Mekanisme Penyaluran Pembiayaan Ultra Mikro 'UMi'

“Dikarenakan pandemi mempengaruhi keadaan masyarakat pada saat ini maka hanya perwakilan ketua dari komisariat saja yang menghadiri agenda muscab ini, tidak luput protokol kesehatan selalu dilaksanakan dengan ketat sesuai dengan anjuran pemerintah,” tambahnya.

Baca Juga: Bingung Karena Web LTMPT Rusak? Berikut Langkah-Langkah Pendaftarannya

Musyawarah cabang tersebut mengusung tema “Merajut Nasionalisme dengan semangat Cinta Pancasila dan Menjaga NKRI”.

Halaman:

Editor: Tigor Qristovani Sihombing

Sumber: HIPMA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x