Diskimrum Provinsi Jawa Barat Mulai Uji Coba Program Nyetor Sampah

- 6 Mei 2021, 20:14 WIB
Kepala Dinas Permukiman dan Perumahan Jabar Boy Iman.
Kepala Dinas Permukiman dan Perumahan Jabar Boy Iman. /Diskimrum Jabar/

MEDIA JABODETABEK - Dinas Pemukiman dan Perumahan (Diskimrum) Provinsi Jawa Barat mulai uji coba program nyetor sampah.

Program yang disingkat menjadi 'Nyepah' ini bertujuan mengurangi sampah dari sumbernya.

Kepala Diskimrum Provinsi Jawa Barat Boy Iman mengatakan bahwa Nyepah baru dimulai di kawasan perkantoran Kawulayaan, Kota Bandung.

Baca Juga: 8 Titik Pos Penyekatan Larangan Mudik 2021 di Wilayah Bogor Jawa Barat

Hal ini disampaikan Boy dalam acara Jabar Punya Informasi (Japri) di Gedung Sate Kota Bandung pada Rabu, 5 Mei 2021.

Menurut Boy, rumah tangga akan menjadi target pengurangan sampah dari sumbernya.

"Kami mulai dengan nyetor sampah atau nyepah tadi. Hanya baru dilaksanakan di kantor kami di Kawaluyaan," ucap Boy seperti dikutip Media Jabodetabek dari jabarprov.go.id pada Kamis, 6 Mei 2021.

Baca Juga: Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya Positif COVID-19

Ia mengatakan bila program Nyepah ini berhasil, Diskimrum akan menerapkannya ke skala rumah tangga.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Jabarprov.go.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x