Terjadi Kerumunan, Kegiatan Vaksinasi Batal, Peserta: Belum Divaksin Sudah Dibubarkan

24 Agustus 2021, 15:18 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19 /Pixabay/AVAKAphoto

MEDIA JABODETABEK - Kegiatan vaksinasi COVID-19 di Kota Palembang, Sumatera Selatan terpaksa dibubarkan karena antrean panjang yang melebihi kuota yang disediakan.

Vaksinasi COVID-19 dilakukan pada Selasa, 24 Agustus 2021 di Sekolah Maitreyawira di Jalan Residen Abdul Rozak, Kecamatan Ilir Timur II, Kota Palembang, yang terbuka untuk umum.

Peserta vaksinasi COVID-19 Bastiar di Palembang mengatakan, peserta mulai berdatangan sejak subuh dan sebagian besar tidak bisa melakukan registrasi online, sehingga harus langsung menuju lokasi vaksinasi.

Baca Juga: Keluarga Roger Danuarta Berduka, Ayah Cut Meyriska Meninggal Dunia

Di tempat kejadian, peserta kecewa, tidak semua mendapat nomor antrian dari panitia.

"Belum sempat disuntik panitia sudah menghentikan pelaksanaan vaksinasi pada pagi ini," kata Bastiar, yang merupakan salah satu peserta Vaksinasi, dikutip dari ANTARA Selasa, 24 Agustus 2021.

Menurut dia, informasi yang diperoleh panitia menyediakan 1.000 dosis untuk melayani masyarakat di Palembang. Namun faktanya, beberapa peserta bahkan berasal dari tempat lain.

"Itu yang membuatnya jadi membludak hingga vaksinasi massal berujung riuh (tidak dapat nomor antrean)," katanya.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Tresno Waranggono: Tanpo Biso Nyanding Aku Mung Biso Nyawang

Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0418/Palembang Kolonel Inf Heny Setyono terpaksa membubarkan sejumlah peserta vaksin karena antrean panjang sejak pagi sudah tidak kondusif.

Pasalnya, kuota vaksin yang disediakan panitia tidak cukup untuk memenuhi jumlah pendaftar program vaksinasi COVID-19.

"Pagi tadi terpaksa dibubarkan karena melihat eskalasi massa yang besar memadati lokasi dan sulit terapkan protokol kesehatan," kata Heny Setyono.

Menurutnya Heny, massa sangat antusias dalam berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, dan diperkirakan ribuan orang memadati gedung sekolah swasta tersebut.

Sedangkan, lanjutnya, stok vaksin yang disediakan hanya 900 dosis, tapi yang peserta yang ingin mendaftar lebih dari itu.

Baca Juga: Link Streaming dan Jadwal Indosiar Hari Ini, 24 Agustus 2021: Saksikan Sinetron Suara Hati Istri

"Stok vaksin hanya 900 dosis tapi yang daftar lebih dari itu, mereka sangat antusias," katanya.

Oleh karena itu, rencana vaksinasi ditunda dan dijadwal ulang oleh panitia penyelenggara.

Kedepannya, panitia akan diminta untuk menata ulang sistem pelaksanaan rencana vaksinasi agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

Warga yang sudah mendaftar namun belum divaksinasi akan dialihkan ke agenda vaksinasi berikutnya.

"Dengan berat hati dengan permohonan maaf, kita imbau kepada masyarakat untuk bersabar bagi yang belum mendapatkan divaksinasi," kata dia.***

Editor: Putri Amaliana

Tags

Terkini

Terpopuler