Resep dr. Zaidul Akbar untuk membuat Smoothie Pisang Pepaya, Baik untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

- 6 September 2022, 15:45 WIB
Ilustrasi kekebalan tubuh
Ilustrasi kekebalan tubuh /Pixabay

MEDIA JABODETABEK - Meningkatkan sistem kekebalan tubuh memang penting untuk setiap individu.

Ya, karena ketika sistem kekebalan tubuh sedang lemah memang bisa saja menyerang berbagai penyakit seperti flu, demam, sakit tenggorokan, hingga sesak pada paru-paru.

Jika Anda atau keluarga Anda terkena salah satu gejala di atas, ada beberapa makanan yang bisa dikonsumsi untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh kembali.

Seperti sup ayam, susu, minuman jahe dengan madu, air kelapa, pisang, telur rebus, sup kacang merah, dan sebagainya.

Baca Juga: Resep Masakan Ayam Cabe Ijo Tanpa Minyak, Cocok Jadi Menu Makan Siang Buat Kamu yang Lagi Diet

Pisang bisa Anda jadikan sebagai smoothie pisang pepaya dan dimakan ketika tiba waktu sarapan.

Ya, pisang memiliki kandugan nutrisi yang baik seperti vitamin B6, magnesium, dan kalium. Di sisi lain, pisang bisa mengatasi gejala flu, stres, depresi, dan insomnia.

Selain itu, pepaya kaya akan Vitamin E, vitamin C, dan β-karoten sehingga pepaya juga dipercaya baik untuk membantu meredakan flu, mengeluarkan virus yang menyerang tubuh, dan membantu mencegah peradangan pada saluran pernapasan.

Anda bisa membuat olahan smoothie pisang pepaya, untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan berbagai resep, salah satunya dari dr. Zaidul Akbar.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Instagram @dr.zaidulakbar.resep


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x