5 Manfaat Mengkonsumsi Susu Kedelai, Berikut Cara Membuatnya

- 5 Juli 2022, 22:05 WIB
Ilustrasi: Susu Kedelai
Ilustrasi: Susu Kedelai /Foto/Ilsutrasi/Susu Kedelai/

MEDIA JABODETABEK – Sari kacang kedelai atau bisa disebut dengan susu kedelai adalah minuman yang kaya dengan nutrisi, susu kedelai belakangan ini banyak diperbincangkan terutama di kalangan vegetarian.

Susu kedelai kerap dipilih sebagai alternatif untuk memperoleh asupan protein, terutama orang-orang yang alergi terhadap susu sapi dan intoleransi laktosa.

Susu kedelai dari bahan dasar tanaman, susu kedelai pun bebas dari kandungan laktosa, lemak jenuh, dan kolesterol. Proses pembuatan sari kacang kedelai ini diolah dengan penggilingan dan direbus.

Susu kedelai mempunyai banyak manfaat. Berikut manfaat dari mengkonsumsi susu kedelai diantaranya:

Baca Juga: Inilah Penyebab Kolesterol Tinggi, Simak Bagaimana Cara Mencegahnya


1. Membantu menurunkan kolesterol

Asam amino dan isoflavon yang terkandung dalam susu kedelai memiliki fungsi untuk menurunkan lemak pada darah.


2. Membantu proses pertumbuhan anak

Kandungan asam amino pada susu kedelai sangat bermanfaat bagi pertumbuhan anak, susu kedelai bisa menjadi alternatif bagi anak yang tidak bisa atau alergi terhadap minum susu sapi.


3. Membantu menurunkan tekanan darah

Susu kedelai mampu menurunkan tekanan darah lebih baik dibandingkan susu sapi, oleh karena itu penderita hipertensi sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi susu kedelai dan mengatur pola makan yang baik untuk menjaga tekanan darah.

Baca Juga: Dampak Menerapkan Pola Asuh Strict Parents Pada Anak, Bunda Wajib Tahu Nih


4. Membantu mengontrol gula pada darah

Mengonsumsi makanan yang diolah dari biji-bijian dapat membantu mengontrol gula pada darah yang menderita diabetes.


5. Menurunkan berat pada badan

Manfaat susu kedelai bagi kecantikan dan menu diet yang baik untuk menurunkan berat badan dan mencegah obesitas pada tubuh.

Itulah beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh dengan mengkonsumsi susu kedelai. Untuk membuat susu kedelai ini sangatlah mudah dan tidak memakan waktu yang lama.

Dilansir Mediajabodetabek.com dari akun TikTok @hungryfever pada Selasa, 5 Juli 2022, menjelaskan serangkaian beberapa bahan yang perlu disiapkan dan cara membuat susu kedelai di rumah.

Baca Juga: Cara Menyimpan Daging Agar Tetap Segar dan Awet Ala Chef Olivia, Salah Satunya Jangan dicuci

Bahan yang disiapkan:

· 500 gr kedelai

· 2 lembar daun pandan

· Gula

· Garam

Cara membuat susu kacang kedelai:

1. Siapkan kacang kedelai lalu rendam kacang kedelai di air selama 5 jam atau 1 hari.

2. Cuci bersih kacang kedelai lalu rebus kacang kedelai selama kurang lebih 10 sampai 15 menit. Angkat lalu tiriskan.

3. Siapkan blender untuk menghaluskan kacang kedelai, beri sedikit air agar kacang kedelai lebih halus.

4. Setelah blender saring kacang kedelai dengan kain hingga ampas dan sari kacang kedelai terpisah.

5. Siapkan panci rebus sari kacang kedelai dan juga masukan daun pandan dan gula aduk hingga tercampur rata.

6. Rebus selama setengah jam dengan api kecil, buang busa saat sari kedelai direbus.

7. Susu kacang kedelai siap dinikmati, paling enak diminum selagi hangat, dan selamat mencoba.***

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x