Sandra Oh berikan Ucapkan Selamat Kepada Jung Ho Yeon Atas Nominasinya di Emmy Awards

- 14 Juli 2022, 06:47 WIB
Sandra Oh Kasih Ucapan Selamat kepada Jung Ho Yeon Squid Game Atas Nominasi Emmy Award 2022
Sandra Oh Kasih Ucapan Selamat kepada Jung Ho Yeon Squid Game Atas Nominasi Emmy Award 2022 /Soompi

MEDIA JABODETABEK – Aktris Kanada-Amerika Sandra Oh mengungkapkan ucapan selamatnya yang menyentuh hati kepada Jung Ho Yeon!

Pada 12 Juli waktu setempat, Emmy Awards secara resmi mengumumkan nominasi tahun ini dan fenomena global “Squid Game” memborong 14 kategori nominasi mengesankan yang termasuk banyak penghargaan tertinggi dalam acara tersebut.

Selain itu, lima bintang “Squid Game” dinominasikan untuk penghargaan akting. Jung Ho Yeon telah dinominasikan untuk Aktris Pendukung dalam Serial Drama.

Baca Juga: Dr. Reisa Broto Asmoro dan Babe Cabita Bagikan Perjalanannya sebagai Content Creator

Setelah munculnya pengumuman tersebut, Sandra Oh mengunggah foto sampul dirinya bersama Jung Ho Yeon untuk majalah Variety. Ia menulis, “Selamat Jung Ho Yeon atas nominasi Emmy-mu! Sekarang aku bisa melihatmu lagi. Seberapa kebetulannya sampul Variety kami?”

Pemeran Cristina Yang dalam serial drama medis Amerika “Grey’s Anatomy” ini juga dinominasikan untuk Actress in a Drama Series untuk aktingnya dalam serial “Killing Eve”.

Lahir pada 20 Juli 1971, pemilik nama lengkap Sandra Miju Oh memulai debutnya sebagai aktris sejak tahun 1989 dengan membintangi serial “Denim Blues”.

Baca Juga: Jadwal Tayang Extraordinary Attorney Woo Episode 5 dan 6, Lengkap Dengan Daftar Para Pemainnya

Kemudian karirnya semakin cemerlang sejak membintangi serial “Grey’s Anatomy”, “Killing Eve” dan “Invincible” dan film “Raya and the Last Dragon” dan Turning Red”.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x