Sempat Alami Sesak Nafas, Mba You Meninggal Bukan Karena Covid-19, Tapi Penyakit Lain

- 1 Juli 2021, 22:56 WIB
Mba You memperlihatkan gambar ramalan terakhirnya
Mba You memperlihatkan gambar ramalan terakhirnya /tangkap layar/youtube Mba You

MEDIA JABODETABEK - Sempat beredar isu kalau Mba You meninggal karena Covid-19, namun nyatanya ada penyakit lain.

Dari hasil pemeriksaan dokter sebelu meninggal, Mba You dinyatakan telah negatif Covid-19.

Hal itu disampaikan oleh oleh Adi, salah satu karyawan Mba You di kawasan Bintaro Tangerang Selatan, Kamis 1 Juli 2021.

Baca Juga: Ini Ramalan Terkahir Mba You Sebelum Meninggal, Ada Peristiwa yang Akan Terjadi Tahun 2021

Adi mengatakan, peramal kejawen tersebut sempat alami sesak nafas ketika sedang dalam perjalanan menuju rumah sakit.

"Jadi Mba You sempat alami sesak nafas sejak malam tadi. Ketika dalam perjalnan menuju rumah sakit Premier Bintaro, kondisinya sudah tidak tertolong," ujar Adi kepada wartawan.

Informasi lain yang didapat dari Dini, pihak keluarga mengatakan kalau Mba You sempat terjatuh dari kursi roda.

Baca Juga: Peranormal Asal Aceh Ini Ramalkan Mba You Meninggal Tahun Ini Ternyata Manjadi Kenyataan

"informasi dari orang rumah katanya sempat sesak nafas habis itu dia jatuh dari kursi roda, ini berdasarkan info dari orang rumah ya," kata Dini di kawasan Bintaro.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini