15 Artis yang Bakal Datang ke SCTV Awards 2022, Ada yang Jadi Bintang Tamu hingga Nominasi

14 November 2022, 14:12 WIB
15 Artis yang Bakal Datang ke SCTV Awards 2022, Ada yang Jadi Bintang Tamu hingga Nominasi /instagram SCTV/

MEDIA JABODETABEK - Sejumlah selebriti di bawah ini merupakan gambaran pemilik nama ternama yang bakal datang ke SCTV Awards 2022.

Baik jadi bintang tamu hingga nominasi mereka semua dipercaya memiliki profesi yang beragam.

Mulai dari penyanyi Farel Prayoga, model Astrid Tiar, pemain peran dan lainnya.

Meski beberapa dari mereka selalu sibuk di dunia keartisan, namun sosoknya masih dipertanyakan tentang hadir atau tidaknya di SCTV Awards 2022.

Bersyukur kalau di tahun ini mereka masih merasakan spektakulernya SCTV Awards 2022. Namun, siapa sajakah mereka?

Berikut deretan 15 artis yang bakal datang ke SCTV Awards 2022 sesuai Mediajabodetabek.com kutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius dan Pisces 15 November 2022: Keuntungan Keuangan Tak Terduga Ada di Tanganmu!

1. Raffi Ahmad

Seleb yang satu ini senior banget baik di dunia entertainment hingga berkecimpung di dunia sepak bola.

Ia terlahir dengan nama Raffi Farid Ahmad pada 17 Februari 1987 dan kini usianya genap 35 tahun.

Artis yang bakal datang ke SCTV Awards 2022 ini lahir di Bandung, Jawa Barat.

Hidup Raffi Ahmad saat kecil pernah membuat sebuah lapangan tenis hancur. Ia terpaksa merusak lapangan tersebut dengan batu hanya lantaran lapangan tersebut tergembok.

Hingga kemudian ketika ia sudah dewasa, ia memiliki tim dalam olahraga yang bernama RANS Nusantara FC.

Ternyata jalan yang ia pilih tidak salah, berkat usahanya memiliki RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad kini sudah memiliki 1 stadion.

Kini Raffi Ahmad dikenal sebagai salah satu artis yang memiliki tim sepak bola.

Kegigihannya yang khas, membuat Raffi Ahmad juga diundang dalam acara SCTV Awards 2022 sebagai host dan memiliki katagori Presenter Paling Ngetop.

Baca Juga: Jadwal SCTV Hari Ini 14 November 2022: Saksikan Episode Terbaru Tajwid Cinta hingga SCTV Awards 2022

2. Astrid Tiar

Sama Seperti Raffi Ahmad, Astrid Tiar juga akan datang ke acara SCTV Awards 2022 sebagai host tapi memiliki katagori Presenter Paling Ngetop.

Perempuan keturunan Batak, Sumatera Utara ini lahir di tahun Jakarta dengan nama lengkap Astrid Tiar Josephine.

Astrid Tiar mengawali kariernya sebagai modeling dengan meraih juara pertama pada pemilihan GADIS Sampul tahun 2000.

Setelah itu, Astrid Tiar melebarkan sayapnya sebagai pembawa acara televisi dan pemeran.

3. Robby Purba

Robby Purba saat ini lebih dikenal sebagai seorang pembawa acara dan aktor. Ia memiliki pengalaman sebagai seorang penyiar di radio OZ Lampung.

Tidak disangka, ternyata pria kelahiran 25 Juli 1986 ini bertangan dingin dalam publik speaking.

Bahkan pada acara SCTV Awards 2022, seorang pria yang dikabarkan sudah memiliki calon istri itu akan datang menjadi host yang menemani Raffi Ahmad dan Astrid Tiar.

Baca Juga: Ledakan Bom di Istanbul Turki: 6 Orang Tewas, Puluhan Luka-luka

4. Dewa 19

Dengan mendengar suaranya saja tanpa melihat wujud bandnya, kamu pasti bisa langsung menebak nama band apa yang sedang perfome tersebut.

Ya, Dewa 19, band dengan suara yang khas ini dibentuk pada tanggal 26 Agustus 1986 di Surabaya.

Awalnya Dewa 19 adalah band yang dibentuk oleh empat orang siswa SMP Negeri 6 Surabaya pada tahun 1985 dengan nama Booster.

Tapi setelah setahun berselang pada 26 Agustus 1986 nama Booster diganti menjadi Dewa.

Di tahun 1992 band yang bakal perfome di SCTV Awards 2022 itu meluncurkan album pertamanya yang bertajuk 19.

Berkat album itu Dewa 19 langsung disambut dengan penghargaan di BASF Awards 1993 untuk kategori "Pendatang Baru Terbaik" dan "Album Terlaris 1993".

5. Virzha

Saat ini penyanyi Virzha masih sibuk mengurus berbagai acara perfome meskipun ramai dibicarakan bahwa sosoknya diganti.

Lelaki kelahiran 12 Mei 1990 itu memiliki 20 lagu. Yakni beberapa lagu tersebut kemungkinan besar akan dinyanyikan di SCTV Awards 2022 bersama Dewa 19.

Baca Juga: 7 Twibbon Hari Diabetes Sedunia 2022 Terunik untuk Dipasang di WA, FB, IG, dan Twitter

6. Tiara Andini

Anda pasti tak menyangka kalau Tiara Andini bakal jadi bintang tamu di SCTV Awards 2022 bersama Dewa 19, Virzha, dan yang lain.

Ya, Tiara Andini memang didapuk menjadi bintang tamu di acara bergengsi tersebut pada malam ini.

Sekedar informasi, ia memulai kariernya sebagai runner-up dari Indonesian Idol musim kesepuluh.

Dan kini ia dikenal tidak hanya sebagai penyanyi, tapi juga pemeran berkebangsaan Indonesia asal Jember, Jawa Timur.

Tiara Andini punya nama yang lumayan panjang loh, nama panjang dari gadis Libra ini adalah Tiara Anugrah Eka Setyo.

7. Christie

Penyanyi pop cantik Christie Hartono lahir di tanggal 1 Maret 1997, nih. Christie –demikian nama panggungnya- dikenal masyarakat luas setelah mengeluarkan single "Seribu Kali Cinta" pada Februari 2021.

Video lagu tersebut bahkan sudah ditonton lebih dari 6,2 juta kali di kanal YouTube Christie OFCL. Pada 14 November ini ia akan menjadi bintang tamu di SCTV Awards 2022.

Baca Juga: 9 Twibbon HUT Brimob ke 77: Bingkai Foto Berdesain Kece dan Kekinian untuk Diupload di Medsos

Setelah memposting foto latihan di acara SCTV Awards 2022, netizen memang sangat menunggu-tunggu sosok yang bakal duet dengan Christie pada acara yang mengembirakan ini. Semangat tampil di acara SCTV Awards 2022, ya, Christie!

8. Via Vallen

Dalam hal hubungan, Via Vallen juga seberuntung perempuan lainnya yang langgeng dalam menjalani hubungan rumah tangga.

Di tahun 2022 ia menikah dengan Chevra Yolandi, vokalis dari band Papinka, tapi belum dikaruniai seorang anak dari pernikahan tersebut.

Yang mengejutkan, secara tiba-tiba saja, Via Vallen memposting unggahan yang menyatakan dirinya sakit tapi kabar baiknya pada malam ini Via Vallen akan datang ke SCTV Awards 2022 sebagai bintang tamu.

9. JKT 48

Banyak yang menyayangkan kelulusan Gaby Warouw perempuan kelahiran 11 April 1998 dari JKT 48. Namun kini baik anggota JKT 48 lainnya ataupun Gaby Warouw sudah sukses dikehidupan masing-masing.

Meski sudah lulus, hubungan semuanya juga masih baik dan mereka sama-sama berkomitmen untuk tetap kompak, bahkan diketahui dalam film pertama Gaby memakai nama Gaby JKT 48.

Diketahui meskipun tanpa Gaby, JKT 48 malam ini akan menjadi bintang tamu dalam acara SCTV Awards 2022.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam Terkait Kehidupan di Tahun 2023: Jangan Curang Mengenai Absensi!

10. Farel Prayoga

Jika melihat kepolosannya seperti tak ada yang berubah darinya sejak pertama kali muncul di layar kaca hingga saat ini, iya kan?

Kepolosan Farel Prayoga seolah tak pernah habis dan tak termakan waktu. Padahal tanggal 17 Agustus 2022 itu dia menjadi artis cilik yang bernyanyi di Istana dengan disaksikan oleh Joko Widodo.

Farel Prayoga memulai karier dengan menjadi pengamen jalanan. Setelah itu ia mencoba cover lagu Ojo Dibandingke milik Abah Lala yang kemudian viral.

Dan sejak itu, tawaran demi tawaran untuk bernyanyi terus berdatangan, sampai-sampai ia dikenal sebagai cilik berkebangsaan Indonesia.

Bahkan pada malam ini Farel Prayoga juga akan hadir di acara SCTV Awards 2022 dan pasti salah satu lagu yang dinyanyikan adalah Ojo Dibandingke.

11. Cinta Brian

Cinta Brian Glenn Roberts atau Cinta Brian pernah dikenal sebagai salah satu bintang panas di perfilman Indonesia.

Artis kelahiran 27 Juli 1998 ini merupakan kakak dari Junior Roberts. Cinta Brian sendiri tengah merajut asmara dengan Chantiq Schagerl.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam Terkait Kehidupan di Tahun 2023: Jangan Curang Mengenai Absensi!

Dari prestasi yang didapat dari pemeran Buku Harian Seorang Istri, Cinta Brian memiliki katagori Aktor Utama Paling Ngetop dari SCTV Awards 2022.

12. Bara Valentino

Setiap akting Bara Valentino di Love Story the Series selalu menarik perhatian warga net. Pemilik Mie Aceh Juarak ini lahir pada 20 Agustus 1997.

Sebagai artis berprestasi, Bara Valentino pernah menjajal kemampuannya sebagai model dan juga bintang iklan.

Kini Bara Valentino sedang olahraga gym agar merasa fit dan fresh untuk datang ke SCTV Awards 2022 dengan harap bisa membawa piala berkatagori Aktor Pendamping Paling Ngetop.

13. Sandrinna Michelle

Sebelumnya Sandrinna Michelle dikenal sebagai pesinetron Tanah Air yang memerankan film kisah anak SMP.

Ia meninggalkan film itu karena filmnya sudah tamat dengan alasan yang rating film kian merosot.

Baca Juga: 11 Ucapan Selamat HUT Brimob 2022 Ke 77: Cocok Dijadikan Caption di Status WA, IG, FB dan Twitter

Keputusan perempuan berzodiak Aquarius itu untuk memiliki hubungan dekat dengan Junior Roberts sempat membuat banyak pihak kaget, terutama netizen.

Saat itu unggahan akun @moodhaludaily.idn sempat viral, Ditambah, unggahan tersebut memperlihatkan Junior Roberts dan Sandrinna Michelle tampil mesra dengan saling rangkul satu sama lain.

Tapi ia menunjukkan bahwa hubungan tersebut hanya sekedar adik dan kakak, terbukti konsentrasi Sandrinna Michelle tidak terpecahkan bahkan ia mampu mendapat katagori Aktris Utama Paling Ngetop dari Dari Jendela SMP.

14. Eva Anindita

Pada 15 Agustus 2022 perempuan bernama panggung Eva Anindita ini merayakan ulang tahunnya yang ke-37 tahun.

Ia pertama kali terjun ke dunia hiburan di tahun 2003 dengan membintangi sinetron bertajuk Tuyul Millenium.

Eva Anindita memiliki nama lahir Eva Anindita yang juga dikenal dengan nama tersebut. Vakum sementara dari dunia modeling, ibu tiga anak ini sekarang lebih sibuk mengurusi film Cinta 2 Pilihan sehingga ia mendapatkan katagori Aktris Pendamping Paling Ngetop.

15. Zeid Mujib Yahya

Zeid Mujib Yahya dikenal masyarakat karena memerankan tokoh Bara di Cinta 2 Pilihan bersama Eva Anindita.

Tapi kini anak laki-laki kelahiran 17 November 2013 itu lebih banyak mengisi waktunya untuk persiapan acara SCTV Awards 2022.

Itulah, 15 artis yang bakal datang ke SCTV Awards 2022, ada yang jadi bintang tamu hingga nominasi.***

Editor: Eria Winda Wahdania

Tags

Terkini

Terpopuler