Mengenal i-Deora, Mobil Listrik Karya Mahasiswa ITS, Penggabungan Antara Seni dan Otomotif

- 2 Juli 2021, 20:26 WIB
Mengenail i-Deora, Mobil Listrik Karya Mahasiswa ITS
Mengenail i-Deora, Mobil Listrik Karya Mahasiswa ITS /ITS

Menggabungkan dua sisi yang berjalan bersama-sama dari segi engineering dan seni, tim SACH-MOLINA ITS membuat agar karya yang dihasilkan dapat unggul dari segala sisi.

Perancangan desain ini dimulai dari segi sasis atau kerangka, bodi, interior, keamanan mesin hingga sistem power control.

Baca Juga: Patut Dijadikan Koleksi, Vespa Edisi Spesial 75 Tahun Resmi Diluncurkan, Harganya Rp175 Juta

Mahasiswa Departemen Teknik Mesin ini melanjutkan i-Deora dirancang berdasarkan kaidah diagram V-shape. Tahap pertama mulai dari fase review terhadap literatur yang ada, kebutuhan pasar, hingga beberapa ide yang berpotensi.

Tahap ini dilanjutkan dengan rencana riset terhadap sasaran berkaitan dengan desain tema, model mobil, serta spesifikasi mesinnya.

Kemudian dilakukan penyusunan desain mulai dari konsep, mesin, layouting hingga akhirnya suatu desain akhir tercipta. Desain i-Deora dapat diakses di https://bit.ly/SACH_DEORA_POSTER .

Baca Juga: Pertama di Dunia, Berikut Spesifikasi All-New Civic Hatchback yang Diluncurkan Honda

Karya inovatif ini juga telah meraih penghargaan juara 2 kategori Desain Mobil pada ajang PLN Innovation & Competition in Electricity (ICE) 2021. Dibagikan oleh Haikal, salah satu juri mengatakan bahwa pembuatan kendaraan pada desain karya timnya tersebut sudah detail dan komprehensif dari segala sisi.

Selanjutnya, i-Deora diharapkan telah masuk ke dalam ranah industri, tidak melulu mencakup perguruan tinggi.

Baca Juga: BMW Astra Kini Hadir di Kelapa Gading Dengan Layanan Jual, Servis dan Jual Beli

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: ITS


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x