Terciduk Penampakan Honda Nmax,Netizen: Semoga Kembali ke Fitrah Sebelum Ramadhan

- 6 April 2021, 12:42 WIB
Nmax Honda terciduk di jalanan
Nmax Honda terciduk di jalanan /Mediajabodetabek/Facebook Erwin Tjoa

MEDIA JABODETABEK - Terciduk di jalanan motor hasil kawing silang antara Honda dan Yamaha.

Tapi ini bukan hasil dari pabrikan Honda atau Yamaha, melainkan karena keisengan dari pemilik motor.

Sebuah motor Yamaha Nmax yang sedang melintas di jalanan terlihat ditempel stiker bertuliskan Honda.

Baca Juga: Polri Kerahkan 1.388 Personel untuk Amankan Sidang Lanjutan Kasus Habib Rizieq Shihab

Yamaha Nmax berwarna abu-abu yang sedang dikendarai oleh pemiliknya tersebut mengundang perhatian pengendara lain.

Foto Nmax yang ditempel stiker Honda tersebut diunggah di group facebook Komunitas Yamaha Nmax Indonesia oleh akun bernama Erwin Tjoa.

Baca Juga: Profil Singkat Abuya KH Uci Thurtusi, Kiyai Kondang dari Kampung Cilongok Banten

Gambar yang diunggah hari ini Selasa 6 Maret 2021 tersebut diberikan caption "Semoga segera kembali menemukan identitas sebenarnya,"

Entah apa maksud pemilik motor memasang stiker tersebut. Unggah itupun mengundang beragam komentar dari anggota group tersebut.

Seperti akun bernama Andis, ia mengatakan, kalau di Sumatera semua merk motor disebut Honda.

Baca Juga: Anies Baswedan: Perjuangan Belum Usai, PPKM Mikro DKI Jakarta Diperpanjang Sampai 19 April 2021

"di daerah Sumatera, rata-rata semua kendaraan roda dua tetap Honda," tulis Andis.

Akun lain bernama M Hardiansyah Chalistha Marsyah memberikan komentar yang sama.

"di daerah Sumatera Barat dan sekitarnya apapun merk motornya sebutannya tetap HONDA," tulisnya.

Baca Juga: Viral di TikTok, Ini Lirik Lagu Pulang Malu Tak Pulang Rindu dari Armada

Sedangkankan aku bernama Guguh Adiwan, menyarakan kepada si pengunggah untuk menyadarkan si pengendara tersebut.

"coba keplak kepalanya Om, mungkin masih halusinasi," tulis Guguh.

komentar lain juga disampaikan oleh akun Gatotkoco Notobotolimo, Ia berkoemntar supaya si pemilik segera sadar sebelum Ramdhan.

"Semoga kembali ke fitrah sebelum Ramadhan," tulis akun Gatotkaca.

Baca Juga: Pantai Muara Gembong, Pilihan Destinasi Bagi Warga Jabodetabek untuk Rekreasi

Sayangnya akun Erwin Tjoa tidak memberikan keterangan di mana lokasi saat Ia mengambil foto tersebut.

Tim Mediajabodetabek.com sedang berusaha meminta konfirmasi perihal foto tersebut apakah asli atau editan, namun pesan kami melalu facebook belum dijawab hingga berita ini ditayangkan.***

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini