Aprilia Manganang Ternyata Seorang Laki-Laki Anggota TNI AD Berpangkat Sersan

- 9 Maret 2021, 21:23 WIB
Aprilia Manganang yang dulu menjadi pemain voli putri kini menjadi anggota serda TNI AD.
Aprilia Manganang yang dulu menjadi pemain voli putri kini menjadi anggota serda TNI AD. /Instagram.com/@manganang92

MEDIA JABODETABEK - Kepala Staf TNI AD, Jenderal Andika Perkasa mengatakan bahwa Sersan Aprilia Manganang merupakan seorang laki-laki.

Andika Perkasa menjelaskan Sersan Aprilia Manganang sebetulnya sejak lahir memang berjenis kelamin pria, namun dia mengalami kelainan medis yang disebut hipospadia.

Baca Juga: Pasca Peristiwa KLB Partai Demokrat di Sumut, 87 Persen Netizen Tidak Menyetujui Hasilnya

"Saat dilahirkan dia punya kelainan pada sistem reproduksinya, Hipospadia," kata Andika di Mabes TNI AD, Jalan Veteran, Jakarta Pusat pada Selasa 9 Maret 2021.

Hipospadia adalah kondisi muara uretp eksternal (MUE) atau lubang kencing tidak berada pada posisi yang normal.

Kata Andika Perkasa, petugas medis yang membantu kelahiran Sersan Aprilia Manganang menetapkan mantan atlet bola voli itu sebagai perempuan.

Baca Juga: 4 Film Korea yang Disutradarai Oleh Seorang Perempuan dari Little Forest Hingga Kim Ji Young Born 1982

Dia pun mengungkapkan, dari kecil sampai dewasa pria yang akrab disapa Aprillia masih disangka sebagai seorang wanita oleh temannya baik di sekolah maupun ketika sudah menjadi atlet voli dan masu TNI AD.

Andika mengatakan, pada 3 Februari 2021 lalu TNI melakukan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh terhadap Pria yang kini berusia 28 tahun ini.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x