Pendaftaran CPNS 2021 Segera Dibuka, BKN Matangkan Persiapan Seleksi

- 4 Maret 2021, 08:39 WIB
Ilustrasi Pendaftaran CPNS 2021.
Ilustrasi Pendaftaran CPNS 2021. /Instagram/

MEDIA JABODETABEK – Menjelang di selenggarakannya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2021 panita seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) mulai mempersiapkan infrastruktur pelaksanaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021.

BKN lakukan rapat persiapan pelaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) secara daring dan di hadiri oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), dan Lembaga Administrasi Negara (LAN).

Dikutip dari laman resmi bkn.go.id. BKN bersama Kementerian PANRB, Kementerian Dalam Negeri, dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tengah mematangkan kesiapan pelaksanaan CASN 2021, khususnya dari aspek infrastruktur dan skema penyelenggaraan seleksi.

Baca Juga: Jika Singgah di Stasiun KA Lempuyangan, Jangan Lupa Menyantap 7 Kuliner Rekomen Ini

Baca Juga: Drama Mouse Tayang Perdana Hari ini Kamis 4 Maret 2021, Ini Rekam Jejak Lee Seung Gi, Aktor Korea Selatan

Baca Juga: Jejak Langkah Kehidupan Rina Gunawan: Sosok Wanita Hangat dan Penuh Kasih

Upaya persiapan yang dilakukan Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada pembukaan CPNS 2021 ini sudah mulai berlangsung mengingat waktu pendaftaran semakin dekat.

Sebelumnya pada tahap pengumuman, Panitia Seleksi ASN Nasional (PANSELNAS) akan memastikan jadwal pelaksanaan seleksi ASN ini secara mendetil terlebih dahulu.

Setelah itu PANSELNAS akan berkoordinasi dengan seluruh instansi pemerintah pusat dan daerah yang mengajukan usulan formasi ke Kementerian PANRB.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: BKN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x