Viral di TikTok, Pedagang Dodol Garut Cirebon Berjualan di Bus yang Penumpangnya Orang Garut

- 6 Oktober 2022, 14:31 WIB
Pedagang Dodol Garut Cirebon Berjualan di Bus yang Penumpangnya Orang Garut
Pedagang Dodol Garut Cirebon Berjualan di Bus yang Penumpangnya Orang Garut /Tangkapan layar TikTok @asepamiazwarfarid

MEDIA JABODETABEK – Berikut pembahasan video viral di TikTok mengenai Pedagang dodol Garut Cirebon yang berjualan di bus yang penumpangnya orang Garut.

Peristiwa ini berlangsung di Sebuah bus di Cirebon yang belum diketahui ciri-ciri dan plat nomornya. Informasi mengenai kejadian ini dapat diperoleh dari sebuah video viral.

Video viral tersebut menampilkan seorang pedagang dodol bernama Mang Ucup. Kesehariannya adalah menjual makanan khususnya Dodol Garut.

Baca Juga: 5 Tips Terapkan Gaya Hidup Sehat, Agar Bisa Menjaga Kesehatan Lebih Baik

Namun apa jadinya jika pria Cirebon ini malah berjualan Dodol Garut di depan orang Garut asli. Mang Ucup ini baru saja mengalaminya.

Yang unik dari hal ini adalah orang garut yang ditawari makanan khas daerahnya sendiri oleh orang daerah lain. Lazimnya pendatang ditawari makanan yang berasal dari daerah yang dikunjunginya.

Otomatis para pendatang menginginkan jajanan atau kuliner khas dari daerah yang dikunjunginya. Tapi mereka malah mendapat makanan khas daerahnya sendiri.

Baca Juga: Viral Logo HUT Kota Tasikmalaya 2022, Berikut Filosofi Logo yang Dibuat Hj Rukmini

Mang Ucup tampaknya agak canggung dan bingung menawarkan dodol garut pada orang Garut langsung. Ia mengaku ini adalah kejadian yang pertama dalam hidupnya.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x