Catat! Sistem Ganjil Genap di Jalur Wisata Anyer Cinangka: Berikut Jadwal dan Titik Lokasinya

- 10 Desember 2021, 07:03 WIB
Ilustrasi Ganjil Genap di Jalur Wisata Anyer Cinangka/
Ilustrasi Ganjil Genap di Jalur Wisata Anyer Cinangka/ /twitter @TMCPolresBogor

MEDIA JABODETABEK – Polres Cilegon akan melakukan uji coba sistem ganjil genap di sepanjang jalur wisata Anyer Cinangka pada akhir pekan.

Sistem uji coba ganjil genap ini akan dilakukan efektif setiap akhir pekan sebagai upaya pemerintah untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19 saat menjelang Natal dan tahun baru 2022.

Dikutip dari laman resmi korlantas, AKBP Sigit Haryono selaku Kapolres Kota Cilegon mengatakan bahwa uji coba ganjil genap dilaksanakan mulai hari Sabtu, 11 Desember 2021.

Baca Juga: Jigar Menampar Molu, Apa Penyebabnya? Berikut Bocoran Gopi Hari Ini 10 Desember 2021 di ANTV

“Ganjil genap akan diuji coba di jalur wisata Anyer Cinangka, mohon perhatian kepada masyarakat untuk dapat mengetahui pemberlakuan ganjil genap pada akses jalan menuju tempat wisata Anyer.” kata Kapolres Kota Cilegon, AKBP Sigit Haryono.

AKBP Sigit menambahkan bahwa Polres Cilegon mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan wisata di wilayah Pantai Anyer Cinangka tentang sistem ganjil genap dan juga meminta kepada masyarakat agar waspada terhadap adanya cuaca ekstrem.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Cilegon AKP Yusuf Dwi Admojo menambahkan jadwal dan titik lokasi diberlakukannya uji coba sistem ganjil genap.

Baca Juga: 13 Twibbon Hari HAM Sedunia 10 Desember 2021, Bisa Dipakai dan Dibagikan ke Media Sosial

Ganjil genap akan dilaksanakan di Simpang JLS dan Simpang Teneng yang akan dimulai pada hari Sabtu, 11 Desember 2021 pukul 06.30 WIB hingga Minggu, 12 Desember 2021 pukul 15.00 WIB.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: korlantas.polri.go.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah