Sudah Divaksin, Warga Amerika Serikat Boleh Keluar Rumah Tanpa Harus Jalani Protokol Kesehatan

- 15 Mei 2021, 11:16 WIB
Foto: Bendera Amerika
Foto: Bendera Amerika /oohhsnapp/free-photos/Pixabay/

MEDIA JABODETABEK - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS mengumumkan bahwa rakyat AS yang telah divaksin secara menyeluruh boleh keluar rumah tanpa harus memakai masker atau menjaga jarak.

Pengumuman tersebut diberikan di situs resmi CDC pada 13 Mei 2021.

Menurut CDC, rakyat AS sudah dianggap telah divaksin menyeluruh apabila sudah memenuhi ketentuan berikut.

Baca Juga: Direktur Jenderal WHO Menganjurkan Distribusi Vaksin COVID-19 Ke Negara Berkembang

Dua minggu setelah menerima dosis kedua vaksin dua dosis, seperti vaksin Pfizer atau Moderna

Dua minggu setelah menerima vaksis satu dosis, seperti vaksin Johnson & Johnson's Janssen

Selain dibolehkan untuk keluar rumah, rakyat AS juga diizinkan untuk bepergian tanpa harus dites.

Meskipun tidak harus menjalani protokol kesehatan, CDC berkata bahwa rakyat AS tetap harus mengikuti aturan pemerintah yang berlaku di daerah mereka.

Baca Juga: Ratusan Warga Palestina Meninggal Akibat Serangan Sirael, Erdogan: Tindakan Israel Tidak Manusiawi

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: CDC


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x