Warga Palestina Diserang Saat Shalat Tarawih, Ini Reaksi Dunia Terhadap Polisi Israel

- 9 Mei 2021, 23:14 WIB
 Bentrokan Terjadi Antara Polisi Israel dengan Warga Palestina yang Sebabkan 205 Warga dan 17 Polisi Luka-luka.*
Bentrokan Terjadi Antara Polisi Israel dengan Warga Palestina yang Sebabkan 205 Warga dan 17 Polisi Luka-luka.* /Reuters

Rusia

Rusia mengkritik aksi terhadap rakyat Palestina dan meminta kedua pihak untuk tidak menaikkan tingkat kekerasan.

Baca Juga: Contoh Ucapan Idul Fitri 1442 H Terbaru, Selamat Lebaran 2021 Mohon Maaf Lahir dan Bathin

Jordan

Jordan juga mengecam aksi Israel.

"Membangun dan memperluas pemukiman, merusak rumah, dan mendeportasikan rakyat Palestina dari rumah mereka adalah aksi ilegal yang meneruskan penjajahan dan mengurangi kesempatan untuk perdamaian yang adil dan komprehensif, yang merupakan kebutuhan regional dan internasional," kata Ayman al-Safadi, menteri luar negeri Jordan, seperti dikutip dari akun Twitter @AymanHsafadi pada 7 Mei 2021 pukul 10.22 WIB.

Baca Juga: Emirates Akan Menerbangkan Bantuan Medis ke India Secara Gratis

Amerika Serikat

Amerika Serikat bahwa mereka sangat khawatir akan aksi tersebut dan meminta semua pihak untuk tidak memperburuknya.

"Penting untuk menghindari langkah unilateral yang akan memperburuk ketegangan atau membawa kita jauh dari kedamaian. Ini termasuk penggusuran, aktivitas penetapan, dan penghancuran rumah," kata Jalina Porter, juru bicara departemen pemerintah AS seperti dikutip dari Al Jazeera.***

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini