Antisipasi Penyebaran Varian Covid, Italia Batasi Perjalanan dari India

- 25 April 2021, 20:52 WIB
Ilustrasi, Suasan di Italia
Ilustrasi, Suasan di Italia /Pixabay/ StockSnap

MEDIA JABODETABEK- Melonjaknya kasus Covid-19 di India membuat negara-negara di dunia segera mengatisipasi denga membatasi atau bahkan menutup pintu masuk bagi orang-orang yang telah berpergian ke India.

Dilansir dari Antara, Italia menjadi salah negara yang membatasi perjalanan dari India sebagai antisipasi penyebaran varian Covid-19 dari India.

Menteri Kesehatan italia Roberto Speranza dalam akun twitternya mengatakan telah menandatangani perintah yang melarang orang-orang yang telah berada di India dalam 14 hari terakhir untuk masuk ke Italia.

Baca Juga: Hasil Pertemuan ASEAN-Junta Militer Myanmar Dikecam Warga Myanmar

Saat ini India sedang mengahadapi gelombang kedua inveksi Virus Corona yang diduga mebagai ‘mutan ganda’.

Pada Minggu, 25 April 2021, India telah mencatat lonjakan kasus tertinggi di Dunia dalam satu hari.

Sementara pemerinyah Italia memberikan kelonggaran bagi warga negaranya untuk kembali dari India dengan hasil tes negative pada saat berangkat dan kemudian tes kembali pada saat tiba.

Baca Juga: Joe Biden Akui Adanya Genosida Armenia Tahun 1915 oleh Ottoman, Turki dan AS Bersitegang

Menteri Kesehatan juga meminta mereka untuk masuk dalam karantina.

Halaman:

Editor: Naja Nuroni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini