Ngabuburit sambil Nonton Film Pendek ‘Istiqlal‘ yang Bernuansa Religi

- 25 April 2021, 18:40 WIB
salah satu adegan dalam film pendek Istiqlal
salah satu adegan dalam film pendek Istiqlal /YouTube/Tangkap Layar YouTube

MEDIA JABODETABEK- Ngabuburit atau menunggu saat berbuka puasa merupakan aktivitas yang cukup mengasyikan.

Ada banyak pilihan aktivitas yang bisa dilakukan saat ngabuburit, diantaranya adalah dengan menyaksikan film bernuansa religi.

Menonton film pendek ‘Istiqlal’ karya Razny Mahardhika bisa jadi pilihan saat menunggu berbuka puasa.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Preman Pensiun 5, Senin 26 April 2021: Bang Edi Mau Menguasai Pasar

Dilansir dari Antara, film berdurasi 15.20 menit hasil kerjamasa Kinovia dan bhineka Sinema ini menceritakan perjalanan Babeh dan anaknya Sobari yang melakukan perjalanan ke Masjid Istqlal untuk berbuka puasa.

Babeh yang digambarkan sebagai sosok yang sok tahu justru menyebabkan keduanya tersesat dalam perjalnan.

Namun justru karena perjalanan ini terjadi komunikasi diantara keduanya yang akhirnya membuat mereka berdua saling terbuka.

Baca Juga: Sedang Populer dan Bikin Sedih, ini Lirik Lagu Sampai Jumpa, yang Dinyanyikan Oleh Awak Kapal KRI Nanggala 402

"Momen perjalanan ayah dan anak demi berbuka puasa di Masjid Istiqlal adalah momen sederhana yang dapat membuat hubungan mereka menjadi lebih kuat," kata Razny dalam siaran persnya, Minggu 25 April 2021. Seperti dikutip mediajabodetabek.com dari Antara.

Halaman:

Editor: Naja Nuroni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x