3 Cara Mengatasi Mual saat Puasa, Begini Tips dari dr. Zaidul Akbar, Salah Satunya Konsumsi Air Mineral

- 12 April 2022, 09:54 WIB
Ilustrasi Mual saat berpuasa
Ilustrasi Mual saat berpuasa /Freepik

MEDIA JABODETABEK - Ada yang pernah mual selama puasa? Mual merupakan salah satu kondisi yang banyak dialami orang yang sedang berpuasa.

Mual ini biasa terjadi saat dalam kondisi perut kosong, sehabis berbuka puasa, atau setelah santap sahur.

Menurut ahli kesehatan dr. Zaidul Akbar, mual saat perut kosong lumrah terjadi karena perut menghasilkan asam klorida untuk mencerna makanan.

"Nah, jika #temansehat tidak makan dalam waktu yang lama, asam klorida dapat menumpuk dalam perut," jelas dr. Zaidul Akbar seperti dilansir Mediajabodetabek.com dari Instagram @dr.zaidulakbar.resep.

Baca Juga: 15 Twibbon Hari Jadi Kota Tegal 2022: Bingkai Foto Bertema HUT Tegal Ke 442 Untuk Diupload di Sosial Media

Tidak hanya itu kondisi mual juga bisa terjadi karena asam klorida naik ke kerongkongan, Anda bisa mengalami refluks asam, mulas, dan mual.

"Mual saat puasa juga bisa disebabkan penyakit radang lambung atau maag," jelas dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar menyebut beberapa cara untuk mencegah keinginan muntah. Cara menghilangkan mual saat puasa bisa dilakukan dengan memodifikasi kebiasaan sederhana saat sahur dan berbuka puasa.

Untuk mencegah keinginan muntah, Anda bisa menggunakan 3 cara mengatasi mual saat puasa, tips ini tentunya sesuai dengan tips dari dr. Zaidul Akbar, yang berhasil Mediajabodetabek.com kutip dari Instagram @dr.zaidulakbar.resep.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Instagram @dr.zaidulakbar.resep


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x