Terdapat 4.637 Titik yang Wajib Gunakan Aplikasi PeduliLindungi Saat Masuk dan Keluar Lokasi

- 8 September 2021, 20:35 WIB
Tangkapan layar halaman depan website pedulilindungi.id /pedulilindungi.id
Tangkapan layar halaman depan website pedulilindungi.id /pedulilindungi.id /

Sejak bulan Agustus lalu, aplikasi PeduliLindungi sudah dilengkapi dengan berbagai fitur baru, sperti scan QR code dan status vaksinasi COVID-19.

Nantinya, ketika masuk ke tempat publik, misalnya mall atau perkantoran, pengguna harus men-scan kode QR yang terdapat di pintu masuk gedung melalui aplikasi PeduliLindungi. 

Pada aplikasi terdapat informasi status vaksinasi yang ditandai dengan empat warna, yaitu hijau, kuning, merah, dan hitam.

Status vaksinasi itulah yang menjadi salah satu penentu apakah pengguna tersebut diizinkan masuk atau tidak.

Hal yang sama juga berlaku ketika ingin keluar dari tempat yang dikunjungi, pengguna harus men-scan kode QR di pintu keluar untuk checkout.

Baca Juga: Siap-siap! WhatsApp akan Punya Fitur Canggih Terkait Privasi, Begini Bocorannya

Kata Devie, hingga saat ini terdapat 4.637 titik yang menggunakan skrining dengan aplikasi PeduliLindungi baik masuk ataupun checkout.

Titik tersebut antara lain seperti gedung, perkantoran, stasiun, hotel, restoran, serta mall atau pusat perbelanjaan.

Pada aplikasi PeduliLindungi terdapat juga fitur zona risiko. Di mana fitur tersebut berfungsi untuk mengetahui apakah lokasi yang sedang dikunjungi memiliki tingkat risiko penularan tinggi, sedang atau rendah.

Menurut Devie, aplikasi PeduliLindungi ini berfungsi seperti asisten pribadi keamanan, yang bisa memberikan peringatan kepada penggunanya saat berada di suatu tempat.***

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah