Xiaomi Rilis Poco X3 Pro, Harga Sekitar Rp4,2 Jutaan

- 23 Maret 2021, 13:32 WIB
Poco X3 Pro dan Poco F3, dua ponsel baru besutan Xiaomi yang akan mulai dipasarkan dalam waktu dekat.
Poco X3 Pro dan Poco F3, dua ponsel baru besutan Xiaomi yang akan mulai dipasarkan dalam waktu dekat. /The Verge

MEDIA JABODETABEK – Setelah sebelumnya Xiaomi merilis Poco X3 NFC, kini rand tersebut merilis Poco X3 Pro.

Poco X3 Pro diluncurkan secara global pada Senin, 22 Maret 2021, sementara ini untuk pasar Eropa dan India.

Smartphone saat ini memang menjadi salah satu kebutuhan bagi setiap orang. Dari berbagai vendor smartphone Xiaomi memang selalu memberikan terobosan terbaru baik dalam segi teknologi, maupun dari segi harga.

Baca Juga: Alex Rodriguez Sering Datangi Jennifer Lopez ke Lokasi Syuting, Mau Balikan nih

Dikutip dari laman gsmarena bocoran Poco X3 Pro akan memiliki dimensi 165,3 x 76,8 x 9,4 mm dengan berat 215 g.

Selain itu layarnya sudah menggunakan Gorilla Glass 6 dengan perpaduan alumunium di bagian framenya, dan plastik di bagian belakang.

Resolusi POCO X3 Pro yakni 1080 x 2400 pixels dengan kepadatan layar ~395 ppi. Sedangkan untuk ukuran layar yakni 6.67 inchi.

Baca Juga: Pledis Entertainment: Tidak Ada Bukti Terkiat Kasus Bullying’ yang Dilakukan Mingyu SEVENTEEN

Smartphone ini sudah didukung OS Android 11 dengan chipset Qualcomm Snapdragon 860 (7nm) Octa-core (1x2.96 GHz Kryo 485 Gold & 3x2.42 GHz Kryo 485 Gold & 4x1.78 GHz Kryo 485 Silver).

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: gsmarena


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x