Blibli Rayakan Hari Perempuan, Bagi-bagi Ongkir Gratis

- 9 Maret 2021, 15:36 WIB
Blibli Hadirkan 'Women’s Day Campaign', Berisi Cerita Inspiratif Perempuan, HIngga Promo Spesial
Blibli Hadirkan 'Women’s Day Campaign', Berisi Cerita Inspiratif Perempuan, HIngga Promo Spesial /


MEDIA JABODETABEK - E-commerce lokal Blibli mengajak perempuan Indonesia untuk merayakan kecantikan dan keunikan diri sendiri melalui program "Women’s Day Campaign" bertepatan Hari Perempuan Internasional yang diperingati setiap 8 Maret.

"Melalui inisiatif ini, Blibli mengajak semua perempuan Indonesia menjadi lebih percaya diri terhadap penampilan dan kepribadian mereka masing-masing," kata Elaine Santoso, Brand Lead Blibli, dalam siaran pers 9 Maret 2021.

Menurut data Statista, sebesar 60 persen pelanggan perempuan di Indonesia berbelanja secara online selama pandemi.

Baca Juga: Perusahaan Gojek Dinilai Aktif Lindungi Kaum Perempuan Dari Kasus Kekerasan Seksual

Blibli juga merekam hal yang sama, di mana pelanggan perempuan mencapai 56 persen di 2020.

Untuk itu, lanjut Elaine, "Women’s Day Campaign" adalah upaya Blibli untuk menjaga relasi dengan pelanggan perempuan.

Blibli siap memberikan pilihan produk lengkap, layanan ongkir gratis, hingga pengiriman cepat hingga 2 jam sampai, sebagai solusi untuk para pelanggan perempuan berbelanja online.

Selama 2020, Blibli mencatat bahwa pelanggan perempuan semakin aktif berbelanja di e-commerce yang didorong situasi pandemi.

Kategori-kategori rumah tangga, kesehatan, dan gadget menjadi yang paling banyak dikunjungi pelanggan perempuan, mengingat bahwa mereka harus bekerja dan merawat diri serta keluarga di rumah.

Lima kategori yang mencatat pelanggan perempuan terbanyak adalah BlibliMart, Kesehatan & Kecantikan, Home & Living, Ibu & Anak, dan Handphone, Tablet & Wearable Gadget. Produk-produk yang termasuk tinggi pembeliannya oleh pelanggan perempuan adalah true wireless, air fryer, peralatan sholat, madu & bee pollen, dan alat yoga & pilates.

Halaman:

Editor: Tigor Qristovani Sihombing


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x