Hasil Pertandingan AS Roma Vs AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Jadi Sosok Berarti Bagi Rossoneri

- 1 November 2021, 11:02 WIB
AS Roma Vs AC Milan
AS Roma Vs AC Milan /Vidio.com

MEDIA JABODETABEK - Duel seru terjadi antara AS Roma vs AC Milan Senin, 1 November 2021 pukul 02.45 WIB di markas kebanggaan tuan rumah yaitu Stadion Olimpico, Roma.

Pertandingan tersebut merupakan laga lanjutan Serie A musim 2021/2022 yang ke 11 untuk kedua tim.

Duel antara dua tim klasik Italia tersebut dimenangkan oleh kubu AC Milan dengan skor tipis 1-2.

Zlatan Ibrahimovic di pertandingan kali ini benar-benar menjadi momok yang menakutkan untuk AS Roma dan berhasil menyumbang gol.

Ibrahimovic membuka peluang dan berhasil mencetak gol pertama untuk AC Milan pada menit ke-25 melalui tendangan bebas.

Baca Juga: Daftar Hari Libur Tanggal Merah Bulan November 2021, Ada Apa Tidak

Baca Juga: Bocoran Trailer Balika Vadhu Hari ini Senin 1 November 2021: Anandi Mundur jadi Kepala Desa, Apa Penyebabnya

Tendangan keras dari pemain asal Swedia tersebut tidak dapat ditahan oleh pagar pemain AS Roma dan mengarah ke pojok gawang.

Kemudian AC Milan kembali menambah keunggulan pada menit ke-38 setelah Rafael Leao memasukkan bola yang ia terima dari Zlatan Ibarhimovic.

Namun sejatinya skor tidak berubah karena gol tersebut dianulir wasit, sebab Zlatan Ibrahimovic saat itu dalam posisi offside.

Skor pertandingan saat itu betahan 0-1 hingga memasuki istirahat babak pertama.

Di babak kedua, Zlatan Ibrahimovic kembali mencetak gol pada menit ke-50 setelah menerima umpan panjang Simon Kjaer.

Namun saat itu Zlatan Ibrahimovic berada dalam posisi offside dan wasit kembali menganulir gol tersebut.

Baca Juga: Bacaan Innahu Min Sulaimana Wainnahu Bismillahirrohmanirrohim , Hewan Bisa Jinak, Tulisan Arab dan Latin

Baca Juga: Kalender Bulan November 2021, Lengkap dengan Peringatan Hari Besar Nasional

AC Milan kemudian mendapatkan hadiah penalti setelah Ibrahimovic dijatuhkan di dalam kotak terlarang.

Franck Kessie sukses mengeksekusi tendangan penalti tersebut pada menit ke-57 dan berhasil membawa unggul AC Milan.

Beberapa menit berikutnya salah satu pemain AC Milan yaitu Theo Hernandez, mendapatkan ganjarang kartu merah setelah melanggar pemain AS Roma di menit ke-66.

AS Roma sejatinya melakukan beberapa serangan di sepanjang pertandingan, namun belum berbuah manis hingga ujung laga.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu 24/7 dari Celina Sharma dan Harris J, Cause Twenty Four Seven I’m Thinking About You

Baca Juga: Jadwal Ganjil Genap Jakarta Berlaku Hari Ini Senin 1 November 2021: Cek Ruas Jalur Tilang Elektronik

Tim asuhan Jose Mourinho tersebut baru mencetak gol pada menit 90+3 melalui El Shaarawy.

Ia berhasil memanfaatkan gemelut di dalam kotak penalti dan mencetak gol dengan tendangan kaki kanannya ke pojok gawang.

Hingga pertandingan berakhir skor tetap bertahan 1-2 dan AC Milan berhasil keluar sebagai pemenang dalam laga tersebut.

Dengan kemenangan ini AC Milan sekarang telah mengumpulkan 31 poin dari 10 kemenangan dan 1 hasil imbang dan berada di posisi ke-2 klasemen sementara Serie A musim ini.

Sedangkan AS Roma yang baru saja mengalami kekalahan atas AC Milan, saat ini masih berada di posisi ke-4 dengan 19 poin dari 6 kemenangan, 1 hasil imbang dan 4 kali menderita kekalahan.***

Editor: Eria Winda Wahdania


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah