Antisipasi Kerumunan Jelang tahun Baru, Jembatan Suramadu Akan Ditutup pada Malam Pergantian Tahun

- 29 Desember 2021, 09:03 WIB
Antisipasi Kerumunan Jelang tahun Baru, Jembatan Suramadu Akan Ditutup pada Malam Pergantian Tahun
Antisipasi Kerumunan Jelang tahun Baru, Jembatan Suramadu Akan Ditutup pada Malam Pergantian Tahun /PIXABAY/aldocandra92

MEDIA JABODETABEK – Sebagai antisipasi peningkatan kerumunan pada malam pergantian tahun nanti, Ditlantas Polda Jawa Timur akan berencana menutup akses Jembatan Suramadu pada tanggal 31 Deseember 2021. Penutupan tersebut pun akan dilakukan selama 8 jam, terhitung mulai pukul 21.00 WIB pada tanggal 31 Desember 2021 hingga pukul 05.00 WIB pada tanggal 1 Januari 2022.

Dikutip mediajabodetabek.com dari website resmi korlantaspolri.go.id, Kombes Pol Latif Usman selaku Dirlantas Polda Jawa Timur mengatakan karena Jembatan Suramadu masih menjadi lokasi favorit merayakan tahun baru, maka penutupan akses jalan tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi kerumunan masyarakat pada malam pergantian tahun.

Namun penutupan tersebut hanya berlaku bagi kendaraan pribadi dan juga kendaraan bermotor. Sedangkan kendaraan-kendaraan darurat lainnya masih diperbolehkan melintas.

Baca Juga: Gratis! 30 Link Twibbon Terbaru Tema Sambut Tahun Baru 2022, Frame Foto PNG Terbaik untuk Dibagikan di Medsos

“Ada beberapa kendaraan yang masih diperbolehkan melintas di Jembatan Suramadu, seperti kendaraan logistik, ambulance, dan kendaraan darurat lainnya,” ujarnya.

Tak hanya itu, demi menekan penyebaran covid-19 pihaknya pun akan menutup juga ruas jalan yang berpotensi menimbulkan kerumunan, seperti alun-alun kota/kabupaten.

Bahkan beberapa tempat-tenpat umum lainnya pun akan dilakukan pengalihan arus hingga penutupan. Hal tersebut sebagai upaya mengendalikan kerumunan massa pada malam pergantian tahun nanti.

Masuknya varian baru Omicron pun membuat Dirlantas Polda Jatim semakin memperketat penjagaan di sejumlah lokasi keramaian. Meskipun sejauh ini belum terlihat keramaian, namun pihaknya tetap memberi imbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan malam pergantian tahun di rumah saja.***

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Korlantas Polri


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x