Tok ! DPR Setujui Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo Sebagai Kapolri Baru

- 21 Januari 2021, 22:41 WIB
Komjen Pol Listyo Sigit melakukan sesi foto bersama dengan Ketua DPR Puan Maharani dan anggota DPR lainnya, Kamis, 21 Januari 2021./
Komjen Pol Listyo Sigit melakukan sesi foto bersama dengan Ketua DPR Puan Maharani dan anggota DPR lainnya, Kamis, 21 Januari 2021./ /Doc PMJ/

Baca Juga: Luar Biasa, Pelajar Asal Pontianak Raih Medali Emas di Olimpiade Bahasa Inggris

Dalam rapat dengar pendapat tersebut diperoleh informasi bahwa tidak terdapat hal-hal yang patut untuk dipermasalahkan dari calon Kapolri, kata dia menagaskan.

Lebih lanjut, Ahmad Sahroni menyampaikan, pada hari Rabu 20 Januari 2021 dilakukan uji kelayakan terhadap calon Kapolri.Kata dia, dalam uji kelayakan tersebut, calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menyampaikan arah kebijakan Kapolri, termasuk dialog dan tanya jawab.

Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan surat pernyataan yang telah disiapkan oleh Komisi 3 DPR RI dan pandangan fraksi-fraksi juga dalam pengambilan keputusan mengenai persetujuan atau penolakan calon Kapolri yang diajukan Presiden, katanya memaparkan.

Baca Juga: Demi Diet Selama 2 Tahun, Juwita Bahar Sempat Alami Koma 15 Hari

Ahmad Sahroni menyebut, uji kelayakan ini merupaka komitmen Komisi 3 DPR RI dalam melakukan penilaian dan kesungguhan terhadap calon Kapolri.

Setelah dilakukan uji kelayakan pada pukul 14.00 dilanjutkan dengan rapat pleno untuk mendengarkan pandangan fraksi terhadap usul pemberhentian dengan hormat dari jabatan Kapolri atas nama jenderal polisi Idham Azis dan pengangkatan Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri.

Berdasarkan keputusan rapat pleno tersebut Komisi 3 DPR RI melalui pandangan fraksi secara mufakat menyetujui untuk memberhentikan jenderal polisi Idham Azis sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia dan selanjutnya menyetujui untuk mengangkat Komisaris Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia" ungkapnya.

Baca Juga: Update Kasus Positif Corona di Indonesia Masih Terus Bertambah

Setelah, Ahmad Sharon menyampaikan laporan Komisi 3 tentang uji kelayakan calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo, Puan Maharani kemudian menanyakan kepada seluruh anggota dewan, Apakah laporan tersebut disetujui atau tidak.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini