Manfaat Surah Al Kahfi 10 Ayat Pertama dan 10 Ayat Terakhir, Lengkap dengan Tulisan Arab dan Artinya

- 25 Juni 2022, 14:30 WIB
ilustrasi doa.Manfaat Surah Al Kahfi 10 Ayat Pertama dan 10 Ayat Terakhir, Lengkap dengan Tulisan Arab dan Artinya
ilustrasi doa.Manfaat Surah Al Kahfi 10 Ayat Pertama dan 10 Ayat Terakhir, Lengkap dengan Tulisan Arab dan Artinya /pixabay/mohamed_hassan/

MEDIA JABODETABEK - Surah Al Kahfi merupakan surah ke-18 dalam Al-Qur'an dan termasuk dalam golongan surah Makkiyah.

Disebut surah Makkiyah dikarenkan surah tersebut cukup panjang yakni terdapat 110 ayat dalam surah Al Kahfi.

Selain karena itu, surah Al Kahfi juga diturunkan di Makkah sebelum Nabi Muhammad SAW hijrah ke Madinah.

Surah Al Kahfi menceritakan tentang tujuh pemuda beriman kepada Allah SWT sementara di sekelilingnya merupakan orang kafir.

Baca Juga: Tidak Harus Pakai PeduliLindungi, Begini Cara Praktis Membeli Minyak Goreng Curah 10 Kg dengan Menggunakan KTP

Seperti yang kita ketahui bersama, Surat Al Kahfi terdapat dalam juz 15 dan juz 16 dan memiliki arti penghuni-penghuni gua.

Adapun cerita surah Al Kahfi ayat 10 pertama yaitu seorang pemuda yang beriman kepada Allah SWT sementara di sekelilingnya merupakan orang kafir tersebut memohon perlindungan kepada Allah untuk melancarkan urusan hidup.

Selain itu, surah Al Kahfi 10 ayat pertama dan 10 ayat terakhir juga mengandung ayat-ayat yang melindungi pembacanya dari fitnah Dajjal.

Sehingga surah Al Kahfi wajib dibaca pada malam atau siang hari di hari Jumat karena pada hari Jumat merupakan hari istimewa dan waktu mustajab untuk memanjatkan doa.

Tidak hanya itu, perintah membaca surah Al Kahfi memiliki keutamaan sendiri bila dibaca di hari istimewa.

Baca Juga: Jadwal Tayang Nonton Astrophile Episode 9 sampai 16 Sub Indo, Drama Thailand Yang Dibintangi Bright Vachirawit

Salah satu keutamaan itu adalah Allah SWT akan memberikan ketenangan hati bagi umat-Nya yang membaca Surat Al Kahfi hingga satu pekan kemudian.

Rasulullah SAW bersabda dalam hadist HR. Hakim yang berbunyi, “Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada hari Jum’at, maka ia akan disinari oleh cahaya di antara dua Jumat."

Adapun manfaat bagi yang membaca surah Al Kahfi 10 ayat pertama dan 10 ayat terakhir menurut imam nawawi, ia akan terlindungi dari fitnah Dajjal sebagaimana Allah Ta’ala berfirman:

أَفَحَسِبَ الَّذِينَ كَفَرُوا أَنْ يَتَّخِذُوا

“Maka apakah orang-orang kafir menyangka bahwa mereka (dapat) mengambil (hamba-hamba-Ku menjadi penolong selain Aku?)”

Selain itu, akan membuat dia tidak merasa asing dengan urusan dajjal dan hal itu juga tidak membuatnya takut, jadi dia tidak terfitnah denganya.

Baca Juga: 5 Twibbon Happy Birthday: Background Foto Terpopuler Untuk Memeriahkan Hari Ulang Tahun Orang Terkasih

Manfaat lain dari surah Al Kahfi 10 ayat pertama dan 10 ayat terakhir adalah menjadi cahaya di hari kiamat dan diampuni semua dosa.

Berikut ini bacaan surah Al Kahfi 10 ayat pertama dan 10 ayat terakhir, lengkap dengan tulisan arab dan artinya:

Berikut 10 ayat pertama Surat Al Kahfi:

1. اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ عَلٰى عَبْدِهِ الْكِتٰبَ وَلَمْ يَجْعَلْ لَّهٗ عِوَجًا سكتة

Segala puji bagi Allah yang telah menurunkan kepada hamba-Nya Al-Kitab (al-Quran) dan dia tidak mengadakan kebengkokan didalamnya.

2. قَيِّمًا لِّيُنْذِرَ بَأْسًا شَدِيْدًا مِّنْ لَّدُنْهُ وَيُبَشِّرَ الْمُؤْمِنِيْنَ الَّذِيْنَ يَعْمَلُوْنَ الصّٰلِحٰتِ اَنَّ لَهُمْ اَجْرًا حَسَنًاۙ

Sebagai bimbingan yang lurus,untuk memperingatkan akan siksaan yang sangat pedih dari sisi Allah dan membawa berita gembira kepada orang-orang yang beriman, yang mengerjakan amal saleh, bahwa mereka akan mendapat pembalasan yang baik.

3. مَّاكِثِيْنَ فِيْهِ اَبَدًاۙ

Mereka kekal di dalamnya untuk selama-lamanya.

Baca Juga: Peta Ganjil Genap Kawasan Puncak Bogor dan Sentul Terbaru Sabtu 25 Juni 2022, One Way Berlaku Siang?

4. وَّيُنْذِرَ الَّذِيْنَ قَالُوا اتَّخَذَ اللّٰهُ وَلَدًاۖ

Dan untuk memperingatkan kepada orang-orang yang berkata:"Allah mengambil seorang anak."

5. مَّا لَهُمْ بِهٖ مِنْ عِلْمٍ وَّلَا لِاٰبَاۤىِٕهِمْۗ كَبُرَتْ كَلِمَةً تَخْرُجُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۗ اِنْ يَّقُوْلُوْنَ اِلَّا كَذِبًا

Mereka sekali-kali tidak mempunyai pengetahuan tentang hal itu, begitu pula nenek moyang mereka. Alangkah jeleknya kata-kata yang keluar dari mulut mereka; mereka tidak mengatakan (sesuatu) kecuali dusta.

6. فَلَعَلَّكَ بَاخِعٌ نَّفْسَكَ عَلٰٓى اٰثَارِهِمْ اِنْ لَّمْ يُؤْمِنُوْا بِهٰذَا الْحَدِيْثِ اَسَفًا

Maka (apakah) barangkali kamu akan membunuh dirimu karena bersedih hati sesudah mereka berpaling, sekiranya mereka tidak beriman kepada keterangan ini (al-Quran).

7. اِنَّا جَعَلْنَا مَا عَلَى الْاَرْضِ زِيْنَةً لَّهَا لِنَبْلُوَهُمْ اَيُّهُمْ اَحْسَنُ عَمَلًا

Sesungguhnya Kami telah menjadikan apa yang ada di bumi sebagai perhiasan baginya, agar Kami menguji mereka siapakah diantara mereka yang terbaik perbuatannya.

8. وَاِنَّا لَجَاعِلُوْنَ مَا عَلَيْهَا صَعِيْدًا جُرُزًاۗ

Dan sesungguhnya Kami benar-benar akan menjadikan (pula) apa yang diatasnya menjadi tanah rata lagi tandus.

Baca Juga: 11 Ucapan Hari Penghormatan Pada Bunda Maria Penolong Abadi 2022 Penuh Makna, Cocok Dibagikan ke Keluarga

9. اَمْ حَسِبْتَ اَنَّ اَصْحٰبَ الْكَهْفِ وَالرَّقِيْمِ كَانُوْا مِنْ اٰيٰتِنَا عَجَبًا

Atau kamu mengira bahwa orang-orang yang mendiami gua dan (yang mempunyai) raqim itu, mereka termasuk tanda-tanda kekuasaan Kami yang mengherankan?

10. اِذْ اَوَى الْفِتْيَةُ اِلَى الْكَهْفِ فَقَالُوْا رَبَّنَآ اٰتِنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً وَّهَيِّئْ لَنَا مِنْ اَمْرِنَا رَشَدًا

(Ingatlah) tatkala pemuda-pemuda itu mencari tempat berlindung ke dalam gua lalu mereka berdoa:"Wahai Rabb kami berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini)."

Berikut 10 Ayat terakhir Surat Al Kahfi:

101

Yaitu orang-orang yang matanya dalam keadaan tertutup dari memperhatikan tanda-tanda kebesaran-Ku, dan adalah mereka tidak sanggup mendengar.

اَفَحَسِبَ الَّذِيْنَ كَفَرُوْٓا اَنْ يَّتَّخِذُوْا عِبَادِيْ مِنْ دُوْنِيْٓ اَوْلِيَاۤءَ ۗاِنَّآ اَعْتَدْنَا جَهَنَّمَ لِلْكٰفِرِيْنَ نُزُلًا

102

Maka apakah orang-orang kafir menyangka bahwa mereka (dapat) mengambil hamba-hambaku menjadi penolong selain aku Sesungguhnya Kami akan menyediakan neraka jahanam tempat tinggal orang-orang kafir.

قُلْ هَلْ نُنَبِّئُكُمْ بِالْاَخْسَرِيْنَ اَعْمَالًاۗ

103

Katakanlah:"Apakah akan Kami beritahukan kepadamu tentang orang-orang yang paling merugi perbuatannya?"

اَلَّذِيْنَ ضَلَّ سَعْيُهُمْ فِى الْحَيٰوةِ الدُّنْيَا وَهُمْ يَحْسَبُوْنَ اَنَّهُمْ يُحْسِنُوْنَ صُنْعًا

Baca Juga: Sinopsis hingga Daftar Pemain MUMUN 2022: Film Horor Indonesia Terbaru yang Siap Tayang pada September Nanti

104

Yaitu orang-orang yang telah sia-sia perbuatannya dalam kehidupan dunia ini, sedang mereka menyangka bahwa mereka berbuat sebaik-baiknya.

اُولٰۤىِٕكَ الَّذِيْنَ كَفَرُوْا بِاٰيٰتِ رَبِّهِمْ وَلِقَاۤىِٕهٖ فَحَبِطَتْ اَعْمَالُهُمْ فَلَا نُقِيْمُ لَهُمْ يَوْمَ الْقِيٰمَةِ وَزْنًا

105

Mereka itu orang-orang yang kufur terhadap ayat-ayat Rabb mereka dan (kufur terhadap) perjumpaan dengan Dia, maka hapuslah amalan-amalan mereka, dan Kami tidak mengadakan suatu penilaian bagi (amalan) mereka pada hari kiamat.

ذٰلِكَ جَزَاۤؤُهُمْ جَهَنَّمُ بِمَا كَفَرُوْا وَاتَّخَذُوْٓا اٰيٰتِيْ وَرُسُلِيْ هُزُوًا

106

Demikian balasan mereka itu neraka jahanam, disebabkan kekafiran mereka dan disebabkan mereka menjadikan ayat-ayat-Ku dan rasul-rasul-Ku sebagai olok-olok.

اِنَّ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَعَمِلُوا الصّٰلِحٰتِ كَانَتْ لَهُمْ جَنّٰتُ الْفِرْدَوْسِ نُزُلًاۙ

107

Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, bagi mereka adalah surga Firdaus menjadi tempat tinggal.

خٰلِدِيْنَ فِيْهَا لَا يَبْغُوْنَ عَنْهَا حِوَلًا

108

Mereka kekal di dalamnya, mereka tidak ingin berpindah daripadanya.

قُلْ لَّوْ كَانَ الْبَحْرُ مِدَادًا لِّكَلِمٰتِ رَبِّيْ لَنَفِدَ الْبَحْرُ قَبْلَ اَنْ تَنْفَدَ كَلِمٰتُ رَبِّيْ وَلَوْ جِئْنَا بِمِثْلِهٖ مَدَدًا
109

Katakanlah:"Kalau sekiranya lautan menjadi tinta untuk (menulis) kalimat-kalimat Rabbku, sungguh habislah lautan itu sebelum habis (ditulis) kalimat-kalimat Rabbku, meskipun Kami datangkan tambahan sebanyak itu (pula).

قُلْ اِنَّمَآ اَنَا۠ بَشَرٌ مِّثْلُكُمْ يُوْحٰٓى اِلَيَّ اَنَّمَآ اِلٰهُكُمْ اِلٰهٌ وَّاحِدٌۚ فَمَنْ كَانَ يَرْجُوْا لِقَاۤءَ رَبِّهٖ فَلْيَعْمَلْ عَمَلًا صَالِحًا وَّلَا يُشْرِكْ بِعِبَادَةِ رَبِّهٖٓ اَحَدًا

110

Katakanlah:"Sesungguhnya aku ini hanya seorang manusia seperti kamu, yang diwahyukan kepadaku:"Bahwa sesungguhnya Ilah kamu itu adalah Ilah Yang Esa". Barangsiapa mengharap perjumpaan dengan Rabbnya maka hendaklah ia mengerjakan amal yang saleh dan janganlah ia mempersekutukan seorangpun dalam beribadat kepada Rabb-nya."
Wallahu A'lam Bis shawab.***

 

Editor: Eria Winda Wahdania


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini