Mobil Ambulan Terbakar di Pulo Gadung, Senin 10 Oktober 2022, Apakah Ada Korban Jiwa

- 10 Oktober 2022, 14:29 WIB
Ilustrasi mobil terbakar/pixabay
Ilustrasi mobil terbakar/pixabay /


MEDIA JABODETABEK – Berita kebakaran pada Senin, 10 Oktober 2022 menimpa sebuah mobil ambulan di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Peristiwa kebakaran yang menimpa sebuah mobil ambulan ini terjadi di Jl. Kayu Jati 3, RT/RW 002/004, Kel. Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Mengutip dari akun Instagram @jktinfo pada Senin, 10 Oktober 2022 kronologi kejadian berawal dari warga yang melihat mobil ambulan yang sedang terparkir tiba-tiba mengeluarkan asap.

Baca Juga: Ramalan Cuaca 11-15 Oktober 2022 di Depok, Waspada Hujan Ringan hingga Hujan Lebat yang Dipotensi Kilat

Melihat kejadian tersebut, warga pun akhirnya meminta bantuan petugas pemadam kebakaran DKI Sektor Pulo Gadung untuk melakukan pemadaman.

Kebakaran mobil ambulan di Jl. Kayu Jati 3 ini diduga berasal dari bagian mesin mobil yang mengalami korsleting listrik.

“Menurut Informasi, mobil ambulance yang terparkir tersebut tiba-tiba mengeluarkan asap. Kemudian warga meminta bantuan untuk melakukan pemadaman kepada petugas Damkar DKI Sektor Pulo Gadung. Titik api diduga berasal dari bagian mesin yang mengalami korsleting listrik,” tulis @jktinfo dalam kolom deskripsi menjelaskan kronologi peristiwa kebakaran pada mobil ambulan tersebut.

Petugas pemadam kebakaran DKI Jakarta Sektor Pulo Gadung pun dikerahkan untuk memadamkan api pada mobil ambulan tersebut.

Baca Juga: Berita Kecelakaan Hari Ini: Dua Mobil Terlibat Kecelakaan di Tol Wiyoto Wiyono Arah Cawang, Ada Korban Jiwa?

Sebanyak 1 unit mobil pompa dengan 5 personil pemadam kebakaran dikerahkan ke TKP untuk melakukan penanganan pemadaman api pada mobil ambulan.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x