Prakiraan Cuaca Hari Ini, Depok : Berpotensi Mengalami Cuaca Berawan, Selalu Waspada Dengan Kemungkinan Hujan

- 2 November 2021, 06:55 WIB
prakiraan cuaca di depok hari ini 2 November 2021
prakiraan cuaca di depok hari ini 2 November 2021 /Media Jabodetabek/Ricky Setiawan

MEDIA JABODETABEK – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengumumkan prakiraan cuaca pada hari ini, Selasa 2 November 2021.

Dikutip media jabodetabek.com dalam situs resmi BMKG, kota Depok berpotensi berawan dengan cuaca mencapai 22 derajat pada pukul 01. 00 – 04.00 WIB dini hari dan kelembapan udara hingga 95 persen.

Di pagi hari, yaitu pukul 07.00 WIB depok mengalami cuaca cerah berawan dengan suhu mencapai 26 derajat celcius serta 75 persen potensi kelembapan udaranya.

Baca Juga: Update Kalender Jawa Terbaru Bulan November 2021, Lengkap Dengan Hari Pasaran untuk Menentukan Hari Baik

Dan kembali berpotensi mengalami kenaikan suhu yakni 29 derajat celcius serta kelembapan udara yang menurun dari sebelumnya menjadi 75 persen pada pukul 10.00 WIB dan berpotensi cuaca berawan.

Lalu akan mengalami hujan petir pada pukul 13.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB dengan penurunan suhu dari 32 derajat celcius menjadi 28 derajat celcius serta kelembapan udara yakni 65 pesen menjadi 85 persen.

Baca Juga: Jadwal Terbaru dan Lokasi SIM Keliling di Bandung Hari Ini Selasa, 2 November 2021, Syarat Harus Sehat

Pada pukul 19.00 WIB potensi berubah menjadi hujan ringan pada kelembapan udara 85 persen dan suhu diangka 25 derajat celcius.

Kembali mengalami penurunan suhu menjadi 24 derajat celcius serta kelembapan udara yang sama yakni 85 persen, cuaca pun berubah menjadi berawan pada pukul 22.00 WIB.***

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x