Anggap Media Sosial Sebagai Biang Munculnya Rasisme, Thierry Henry Nyatakan Akan Menonaktifkan Semua Akunnya

- 27 Maret 2021, 16:41 WIB
Thierry Henry, bekas pemain Arsenal, Barcelona, dan Timnas Prancis.
Thierry Henry, bekas pemain Arsenal, Barcelona, dan Timnas Prancis. /Instagram.com/@thierryhenry/

MEDIA JABODETABEK - Mantan pemain Prancis Thierry Henry mengatakan akan menonaktifkan akun sosial medianya di semua platform mulai sabtu ini.

Keputusan tersebut diambil, karena dia menganggap banyaknya rasisme, penindasan bahkan pelecehan yang diakibatkan oleh sosmed.

"Banyaknya rasisme, penindasan, penyiksaan mental yang diakibatkan oleh sosial media, terlalu beracun untuk diabaikan," tulisan Henry seraya menyerukan akuntabilitas dunia maya yang lebih besar. Dikutip Mediajabodetabek.com dari ANTARA 27 Merat 2021.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Radha Krishna Sabtu 27 Maret 2021: Saambh Mengkhianati Krishna?

"Terlalu mudah untuk membuat akun, menggunakannya untuk menindas dan melecehkan tanpa konsekuensi dan tetap anonim,"

"Sampai ini berubah, saya akan menonaktifkan akun saya di semua platform sosial, saya berharap ini segera terjadi." tambah Henry.

Henry membagikan cuitan tersebut kepada 14.8 juta pengikutnya yang tergabung di Twitter, Facebook dan Instagram pada Jumat, 26 Maret 2021 pukul 18.13 WIB. dengan nama akun Twitter @ThierryHenry.

Thierry Henry akan menon aktifkan akun media sosialnya
Thierry Henry akan menon aktifkan akun media sosialnya Twitter Thierry Henry

Baca Juga: Padamkan Lampu untuk Pulihkan Iklim, Berikut Sejarah Diberlakukannya Aksi Earth Hour

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah