7 Rekomendasi Objek Wisata Alam Banten yang Wajib Anda Kunjungi

16 Juli 2022, 11:39 WIB
Pulau Dua atau bisa disebut Pulau Burung di Kota Serang. /Tangkapan layar/disparbanten.prov.go.id./

 

MEDIA JABODETABEK – Berikut ini kami berikan informasi seputar tujuh rekomendasi objek wisata Banten yang wajib untuk Anda kunjungi Bersama keluarga dan kerabat terdekat.

Waktu liburan telah tiba, tak lengkap rasanya bila tak mengisi waktu liburan Anda dengan mengunjungi objek wisata alam, terutama bagi Anda yang bertempat tinggal di daerah Banten.

Di daerah Banten sendiri terdapat begitu banyak objek wisata alam yang dapat Anda kunjungi dan membagikan momennya ke media sosial.

Baca Juga: Update! Daftar Kecamatan yang Terkena Banjir Bandang di Garut

Berikut ini Mediajabodetabek.com membagikan kepada Anda tujuh rekomendasi objek wisata alam berada di daerah Banten yang menampilkan pesona alam dan keindahannya. 

1. Wisata Alam Pantai Tanjung Lesung

Pantai Tanjung Lesung ini memiliki pasir putih sepanjang pantai yang mengkilap dan terasa lembut. Pantai ini memiliki pemandangan Selat Sunda yang indah dan dapat untuk Anda nikmati.

Pantai Tanjung Lesung juga identik dengan dermaga di pinggir pantai yang sering menjadi spot foto favorit dan masih banyak lagi spot foto lainnya.

Disana juga terdapat beberapa saung dan kursi khusus yang telah disediakan untuk pengunjung.

Lokasi pantai ini berada di ujung barat Pulau Jawa, tepatnya di Desa Tanjungjaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten. Untuk jam operasionalnya sendiri buka 24 jam.

Kemudian, untuk harga tiket masuknya berkisar harga Rp25.000 untuk hari Senin-Jumat dan Rp40.000 untuk hari Sabtu-Minggu atau libur nasional.

Baca Juga: Lirik Lagu Cinta Tasikmalaya dari Asahan Band, Bermula Dari Kisah Nyata

2. Wisata Alam Pantai Sawarna

Pantai Sawarna adalah pantai yang berada di desa Sawarna kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Desa wisata yang sedang naik daun di kalangan wisatawan domestik dan mancanegara, Sawarna memiliki daya tarik karena banyak aneka ragam wisata.

Cakupan wilayah wisata alam pantai Sawarna cukup luas, terbentang mulai dari Pantai Pulo Manuk di sebelah barat sampai ke Pantai Karang Taraje di sebelah timur, sajian bentang alam yang menawarkan aneka pemandangan mengagumkan.

Pantai Sawarna ini berlokasi di Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten.

Baca Juga: Pantauan Ganjil Genap Puncak Bogor Sabtu 16 Juli 2022, One Way Sudah Berlaku?

Tak hanya itu, terdapat beberapa pos saat Anda masuk tempat wisata, yaitu :

• Pantai Tanjung Layar dan pantai Pasir Putih,

• Pantai Goa Langir,

• Karang Bokor,

• Legon Pari,

• Goa Lalay, dan

• Pantai Pulo Manuk

Harga tiket masuknya sendiri sangatlah murah seharga Rp5.000 per orang.

3. Wisata Alam Pantai Florida Anyer

Di pantai Pasir Putih Florida ini sebenarnya banyak sekali objek wisata maupun kegiatan yang dapat anda lakukan untuk menambah pengalaman wisata di pantai alami ini.

Wisata alam pantai Florida Anyer ini memiliki beberapa objek wisata lainnya diantaranya:

· Wisata susur pantai

· Wisata kuliner

· Spot foto

· Keelokan pemandangan matahari tenggelam

· Tempat piknik

Baca Juga: 6 Twibbon Hari Bhakti Adhyaksa 2022: Frame Foto Terkece untuk Meriahkan Peringatan HUT Adhyaksa Ke 62

Pantai ini berlokasi di Desa Sindanglaya, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten.

Untuk harga tiket masuknya sendiri terbilang cukup murah berkisar Rp15.000 per orang. Terdapat biaya tambahan juga untuk yang membawa motor dikenakan biaya parkir seharga Rp10.000 dan Rp30.000 untuk kendaraan roda empat atau mobil.

4. Wisata Alam Pulau Dua alias Pulau Burung

Tempat ini dinamai pulau burung bukan karena tanpa sebab. Salah satu daya tarik tempat ini adalah saat burung-burung dari beragam tempat berkumpul ketika bermigrasi. Mereka singgah dan berkembang biak. Burung-burung tersebut umumnya berasal dari belahan bumi utara dan selatan.

Keunikan Pulau Dua lainnya juga memiliki keindahan alam bawah laut yang begitu mempesona.

Pulau Dua atau Pulau Burung terletak di Kelurahan Sawah Luhur, Kecamatan Kasemen, Kota Serang.

Pulau Dua atau Pulau Burung mudah dijangkau dengan kendaraan, dengan jarak tempuh sekitar 30 kilometer dari pusat Kota Serang.

Untuk harga tiket masuknya sendiri, ketika Anda masuk ke kawasan Cagar Alam Pulau Dua atau Pulau Burung ini terdapat penjaganya, disini kita diminta seikhlasnya atau secara sukarela saja untuk masuk ke kawasan Pulau Dua.

5. Wisata Alam Arum Jeram Sungai Ciberang

Bagi para pecinta olahraga air, mengunjungi Banten tidak akan lengkap jika tidak singgah ke wisata alam arum jeram sungai Ciberang.

Sensasi arum jeram yang cukup menantang akan bisa anda nikmati sambil melihat pemandangan alam yang masih asri di sepanjang sungai Ciberang. Jadi, arung jeram sungai Ciberang merupakan wahana yang cocok bagi anda yang memiliki hobi rafting.

Wisata alam ini berlokasi di Kp, Jl. Muhara No.Ds, Ciladaeun, Lebakgedong, Lebak Regency, Banten.

Untuk menikmati arung jeram sungai Ciberang ini maka pihak Banten Rafting Ciberang (BRC) telah menyediakan empat paket yang bisa Anda pilih, diantaranya:

· Paket pertama, jarak tempuh 700 meter seharga Rp50.000 per orang

· Paket kedua, jarak tempuh 10 km seharga Rp185.000 per orang.

· Paket ketiga, jarak tempuh 11 km seharga Rp205.000 per orang.

· Paket keempat, jarak tempuh 25 km seharga Rp350.000 per orang.

Tak hanya itu, Anda juga akan mendapatkan minuman yang berupa kelapa muda setelah mengikuti arum jeram di Sungai Ciberang.

Itulah tujuh rekomendasi objek wisata alam yang dapat Anda kunjungi ketika berada di Banten.***

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler