Cek Cara Memeriksa Pembaharuan Sistem Keamanan Samsung Galaxy Terbaru di Tahun 2022

- 2 Januari 2022, 11:43 WIB
Ilustrasi Samsung Galaxy|Cara Cek Pembaharuan Sistem Keamanan Samsung Galaxy Terbaru di Tahun 2022
Ilustrasi Samsung Galaxy|Cara Cek Pembaharuan Sistem Keamanan Samsung Galaxy Terbaru di Tahun 2022 /Samsung/

MEDIA JABODETABEK – Pada tahun 2022 kali ini, Samsung menghadirkan pembaharuan sistem keamanan terbaru untuk jenis ponsel Samsung Galaxy.

Dikutip mediajabodetabek.com dari ANTARA, pada tahun ini pula pengguna Samsung Galaxy akan menerima perbaikan bug dan juga kekurangan dari sistem keamanan terdahulu.

Bahkan pihak Samsung pun mengatakan bahwa pengguna pun harus mengunduh sistem pembaharuan tersebut karena saat ini pembaharuan sistem keamanan menjadi salah satu hal penting.

Baca Juga: Please Touch Me Jari Itu Apa? Ternyata Ini Link dan Cara Main Game Telapak Tangan yang Tengah Viral di TikTok

Pembaharuan sistem kemanan pun membuat keamanan dalam ponsel anda akan semakin meningkat.

Meskipun tidak ada fitur baru yang signifikan, namun pembaharuan sistem keamanan akan dimulai pada kelas mid-range yaitu ponsel dengan seri Galaxy A.

Dan setelah itu, baru akan dilanjutkan ke seri lainnya seperti Galaxy S, Galaxy Note, Galaxy M, dan beberapa seri lainnya.

Ada beberapa tipe ponsel Samsung yang akan menerima pembaharuan kemanan di awal seperti Samsung Galaxy Note 10 yang dirilis di Swiss, Samsung Galaxy Note 10+ 5G yang dirilis di Swiss, serta Samsung Galaxy A51 yang dirilis di Malaysia dan juga Rusia.

Baca Juga: Instagram Ahmed Faisal Al Ali: Wasit Final AFF 2020 Asal Yordania yang Tuai Kecaman dari Netizen Indonesia

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x