Rekomendasi Samsung Galaxy A Series Ramah di Kantong, Harga 3 Jutaan Saja!

19 Mei 2021, 21:13 WIB
Daftar Harga Terbaru Samsung Galaxy A Series Januari 2021,(foto-Dok-Samasung) /

MEDIA JABODETABEK - Ponsel Samsung hingga kini masih menjadi pilihan favorit bagi banyak orang.

Samsung memiliki banyak varian tipe pada ponsel yang dikeluarkan, seperti Galaxy S, Galaxy Note, Galaxy M, dan lain sebagainya, termasuk Galaxy A series yang hingga kini masih diburu oleh pencintanya.

Berikut adalah rekomendasi Samsung A Series dengan harga Rp3 jutaan:

1. Samsung Galaxy A31

Samsung Galaxy A31 memiliki layar sebesar 6.4 inci dengan super AMOLED.

Ponsel ini dibekali dengan chipset Mediatek Helio P65 dan memori sebesar 6/128GB.

Baca Juga: Ulang Tahun ke 22, Mawar DPR Musikal: Kok Gak Dapat Samsung Sama Mobil

Kamera di ponsel ini juga bisa diandalkan dengan kamera utama 48 MP, ultrawide 8 MP, macro 2 MP, dan depth 2 MP.

Sedangkan pada kamera depannya, Samsung Galaxy A31 ini memiliki resolusi sebesar 20 MP.

Selain itu, baterai pada ponsel ini juga cukup besar, yakni 5000 mAh. Harga Samsung Galaxy A31 ini adalah Rp3.1 jutaan.

2. Samsung Galaxy A50s

Samsung Galaxy A50s mempunyai layar sebesar 6.4 inci super AMOLED.

Chipset pada ponsel ini dibekali dengan Exynos 9611 dan memori sebesar 6/128GB.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M12, Gak Sampai Rp2 juta

Samsung Galaxy A50s memiliki kamera utama 48 MP, ultrawide 8 MP, dan depth 5 MP. Sedangkan pada kamera depannya 32 MP.

Baterai pada Galaxy A50s adalah 4000 mAh. Untuk harga, ponsel ini dibanderol sebesar Rp3.1 jutaan.

3. Samsung Galaxy A32

Galaxy A31 ini mempunyai layar 6.4 inci super AMOLED.

Pada bagian kamera, Galaxy A32 mempunyai 4 kamera belakang, yakni kamera utama 64 MP, ultrawide 8 MP, macro 5 MP, dan depth 5 MP.

Untuk kamera depannya adalah 20 MP. Baterai pada ponsel ini memiliki kapasitas sebesar 5000 mAh.

Harga Samsung Galaxy A32 adalah Rp3.3 jutaan.

Baca Juga: Samsung Galaxy A72 dibanderol dengan harga 5 jutaan, berikut performa dan spesifikasi lengkapnya

4. Samsung Galaxy A51

Dengan layar 6.5 inci super AMOLED rasanya sudah cukup nyaman untuk menggenggam Galaxy A51 ini di tangan.

Memiliki kamera utama 48 MP, ultrawide 12 MP, macro 5 MP, dan depth 5 MP, serta 32 MP untuk kamera depan.

Ponsel ini dibekali dengan chipset Exynos 9611 dan memori 6/128 GB ditambah baterai sebesar 4000 mAh. Galaxy A51 ini mempunyai harga Rp3.5 jutaan.

5. Samsung Galaxy A70

Layar pada Galaxy A70 ini bisa dibilang cukup besar, yakni memiliki layar 6.7 inci dengan super AMOLED.

Ponsel ini didukung dengan chipset Snapdragon 675 dan memori 6/128 GB.

Kamera utama 32 MP, ultrawide 8 MP, dan depth 5 MP, serta kamera depan sebesar 32 MP.

Baterai pada Galaxy A70 memiliki kapasitas sebesar 4500 mAh. Dengan harga Rp3.8 jutaan kamu bisa memiliki ponsel ini.***

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Samsung

Tags

Terkini

Terpopuler