BTS Kembali Berkumpul dalam Upacara Honorary Ambassador World Expo 2030 di Busan

- 19 Juli 2022, 18:32 WIB
Jadi Duta Busan World Expo 2030, BTS Akan Gelar Konser Global Oktober Ini di Busan
Jadi Duta Busan World Expo 2030, BTS Akan Gelar Konser Global Oktober Ini di Busan /Soompi

MEDIA JABODETABEK - BTS kembali berkumpul dengan anggota lengkap untuk menjadi Honorary Ambassador atau Duta Kehormatan pada World EXPO 2030 di Busan, Korea.

Pada Selasa, 19 Juli 2022 grup K-pop BTS resmi menjadi Honorary Ambassador di World EXPO 2030 yang bertempat di Busan, Korea.

Dilansir dari koreanherald.com, upacara tersebut dihadiri oleh BTS, Perdana Menteri Korea Selatan Han Duk-Soo, Ketua SK Group Chey Tae-won, Walikota Busan Park Hyeong-joon, dan CEO Hybe Labels Park Ji-won.

Baca Juga: Jenazah Lettu Pnb Allan Safitra Pilot Pesawat Jatuh Milik TNI AU, Dimakamkan Hari ini di Bekasi

Dalam upacara tersebut, BTS diberikan plakat janji temu. Selain itu, leader BTS RM berkesempatan untuk memberikan pidato.

Resmi menjadi duta kehormatan, BTS yang beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook akan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan promosi Korea Selatan di dalam maupun luar negeri.

Beberapa kegiatan promosi yang akan dilakukan BTS adalah konser global di Busan pada bulan Oktober 2022.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Wisata di 3 Provinsi Baru, Salah Satunya Ada Gunung Bersalju

Kegiatan promosi ini dilakukan sebagai upaya untuk menjadikan Korea Selatan sebagai tuan rumah World EXPO di tahun 2030 mendatang.

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: The Korea Herald


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x