Klarifikasi Reftania Yanti Nainggolan, Pengantin Batak yang Tengah Jadi Perbincangan Hangat di Media Sosial

- 2 Februari 2022, 07:31 WIB
Ilustrasi TikTok. Klarifikasi Reftania Yanti Nainggolan, Pengantin Batak yang Tengah Jadi Perbincangan Hangat di Media Sosial.
Ilustrasi TikTok. Klarifikasi Reftania Yanti Nainggolan, Pengantin Batak yang Tengah Jadi Perbincangan Hangat di Media Sosial. /

"Yang pertama soal pernikahan saya, jauh sebelum saya menikah dengan suami saya, saya sudah meminta izin kepada orang tua saya dan tulang  saya, dan mereka mengetahui tentang pernikahan saya dan suami saya," tambah dia.

Dalam klarifikasi yang diberikan oleh Yanti Nainggolan, ia menyatakan bahwa dirinya telah meminta restu dari pihak keluarga terkait pernikahannya.

Baca Juga: 11 Link Twibbon Bulan Rajab 1443 H, Bisa Dibagikan Ke Media Sosial Untuk Menyambut Bulan Suci

"Yang kedua kenapa mereka ribut? Karena sinamot tidak jatuh ke tangan mamak saya, dikarenakan mamak saya sudah menikah lagi dengan marga Simanjuntak, jadi kami hanya menjalankan adat istiadat orang Batak,"

"Dan di poin yang ketiga tentang sekolah, tidak pernah marga Simanjuntak menyekolahkan saya sampai sarjana, karena saya bekerja sambil kuliah itu hasil keringat saya sendiri,"

" Dan di poin yang ke empat mereka mengatakan bahwa bapak saya meninggal dari kami kecil, itu tidak benar. Karena bapak saya baru meninggal beberapa bulan yang lalu tepat di tanggal 14/08/20221,"

Baca Juga: Berikut Niat dan Doa Puasa Rajab 1443 H, Bisa dimulai Besok 2 Februari 2022, Malam ini Sahur

"Dan di poin yang ke lima saya tidak pernah diculik, karena saya ngekos, saya bekerja, setiap hari itu yang saya lakukan. Jadi buat teman-teman, jangan membela satu pihak, jadi carilah kebenaran pada pihak yang lainya, terima kasih," katanya.

Itu dia klarifikasi yang diberikan oleh Yanti Nainggolan, pengantin batak yang menuai kontroversi terkait video yang tengah viral di media sosial. ***

Halaman:

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: TikTok


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini