Ed Sheeran Dinyatakan Positif Covid-19, Aktifitas Promosinya akan Dilakukan dari Rumah

- 25 Oktober 2021, 14:13 WIB
Ed Sheeran Dinyatakan Positif Covid-19
Ed Sheeran Dinyatakan Positif Covid-19 /Instagram @teddysphotos

MEDIA JABODETABEK – Musisi populer Ed Sheeran dinyatakan positif Covid-19 melalui tes yang dia lakukan.

Dalam akun Instagramnya, Ed Sheeran membagikan postingan pengumuman bahwa dia terkena Covid-19 pada 24 Oktober 2021.

“Hai teman-teman aku akan memberitahu bahwa saya terkena Covid-19 setelah melakukan tes, jadi aku sekarang akan mengisolasi diriku dan mengikuti peraturan pemerintah. Dengan arti bahwa aku tidak akan melakukan pekerjaanku secara langsung dengan siapapun, jadi aku akan melakukan beberapa wawancara dan pertunjukkan di rumah. Aku meminta maaf kepada siapapun yang merasa aku kecewakan. Semoga semuanya baik-baik saja.” tulisnya dalam akun Instagramnya @teddysphotos.

Baca Juga: Dari Jendela SMP Dianggap Meniru Serial Netflix Squid Game, Begini Tanggapan Netflix

Ed Sheeran dijadwalkan akan tampil sebagai bintang tamu di acara ‘Saturday Night Live’ pada 6 November, namun sampai saat ini tidak diketahui apakan Sheeran akan digantikan atau akan tampil secara virtual.

Selain itu, Ed Sheeran juga memiliki beberapa konser di Inggris dan Eropa. Keadaan positif Covid-19 Ed Sheeran juga akan berpengaruh pada aktifitas promosi albumnya.

Diketahui Ed Sheeran baru saja akan mengeluarkan album ke 4 bertajuk ‘=’ yang akan rilis pada 29 Oktober.

Ed Sheeran juga dijadwalkan untuk membacakan cerita pengantar tidur di program ‘Cbeebies Bedtime Stories’ BCC pada 5 November.

Baca Juga: Peta Lokasi dan Jadwal Ganjil Genap Jakarta Terbaru Hari ini 25 Oktober 2021, Ada 13 Ruas Jalan

Halaman:

Editor: Putri Amaliana

Sumber: variety.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah