Peringati Hari Anak, NCT Dream Kolaborasi dengan Pinkfong Rilis Lagu Dinosaurus A to Z

- 6 Mei 2021, 16:44 WIB
NCT Dream berberkolaborasi dengan Pinkfong.
NCT Dream berberkolaborasi dengan Pinkfong. /twitter.com/@NCTsmtowm_DREAM

MEDIA JABODETABEK - Tanggal 5 Mei diperingati sebagai Hari Anak Nasional di Korea Selatan. Untuk memperingati hari tersebut, umumnya keluarga di Korea Selatan akan membelikan anak-anaknya mainan atau mengajak anaknya untuk pergi jalan-jalan.

NCT Dream yang merupakan Boy Group asal Korea Selatan dan terdiri dari anggota yang masih muda turut memperingati Hari Anak tersebut dengan berkolaborasi bersama Pinkfong.

Pinkfong sendiri yaitu merek pendidikan anak-anak dari SmartStudy asal Korea Selatan yang menyajikan konten lagu anak dengan visualisasi binatang.

Baca Juga: Tampil Ciamik, Mark Kebingungan dengan Sikap Jisung pada Video Dream Verse

Kolaborasi yang terbentuk diantara NCT Dream dan Pinkfong dapat dilihat dari dirilisnya lagu berjudul Dinosaurus A to Z yang sama-sama diunggah oleh Youtube resmi Pinkfong dan NCT Dream.

Lagu berjudul Dinosaurus A to Z memperlihatkan anggota NCT Dream bernyanyi dengan Dinosaurus di tengah hutan dengan gambar-gambar khas Pinkfong.

Dinosaurus A to Z menjadi lagu yang dapat di dengarkan oleh anak-anak untuk mengetahui penggunaan huruf alfabet di setiap huruf awal pada berbagai jenis nama Dinosaurus.

Baca Juga: Kabar Bahagia Untuk Penggemar NCT Dream, Grup K-pop Tersebut Dikonfirmasi Segera Comeback dengan Mark

Sejak pertama kali video ini diunggah pada Youtube resmi NCT Dream di Tanggal 5 Mei 2021. Terhitung Hari ini yakni Kamis, 6 Mei 2021 video ini sudah di tonton sebanyak 1,8 Juta kali.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: YouTube NCT Dream


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini