Ini Daftar Japanese Film Festival 2022: Penonton di Jakarta Bisa Bergaya Dengan Yukata

28 Oktober 2022, 10:30 WIB
Ini Daftar Japanese Film Festival 2022: Penonton di Jakarta Bisa Bergaya Dengan Yukata /Instagram/@indonesiajff

MEDIA JABODETABEK - Penanti Japanese Film Festival (JFF) 2022 wajib berbahagia, nih.

Karena Japanese Film Festival 2022 sebentar lagi akan diselenggarakan secara berurutan di Jakarta, Makassar, dan Bandung.

Adapun tanggal pemutaran Japanese Film Festival 2022 mulai tanggal 3 November 2022 hingga 4 Desember 2022.

Sebanyak 14 film Jepang akan ditayangkan selama festival dilengkapi dengan takarir bahasa Indonesia dan Inggris.

Hal ini tentu saja membuat pencinta Jepang wajib tahu akan apa saja daftar film JFF 2022 yang dapat disaksikan di bioskop.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Hadirkan 14 Layanan Samsat Keliling di Jadetabek Dari Pagi Sampai Sore, Cek Lokasinya

1. Step

2. Under the Open Sky

3. Lesson in Murder

4. The Night Beyond the Tricornered Window

5. Not Quite Dead Yet

6. INU-OH

7. Intolerance

8. And So the Baton is Passed

9. Blue

10. Anime Supremacy!

11. Blue Thermal

12. In the Wake

13. Liar x Liar

14. Poupelle of Chimney Town

Baca Juga: BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Hujan dan Petir di Sebagian Jakarta: Cek Prediksi Prakiraan Cuaca

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, JFF 2022 menghadirkan program menarik lainnya terkait kebudayaan termasuk bahasa Jepang serta kuliah umum mengenai film yang bisa dinikmati oleh penonton.

Di Jakarta, penonton JFF 2022 bisa menonton sambil bergaya atau sekadar berkeliling area festival selama satu hari penuh dalam balutan yukata, lho.

Yukata adalah salah satu pakaian tradisional Jepang yang berada dalam program MoveeYukata.

Syaratnya untuk menggunakan pakaian yukata pun sangat mudah yaitu penonton hanya perlu menunjukkan tiket menonton film JFF.

Untuk dapat mengenakan yukata penonton tidak harus bisa berbahasa Jepang dengan pasih.

Tapi bagi penonton yang ingin mengenal bahasa Jepang juga bisa mengikuti program Pelajaran Bahasa Jepangku.

Selain itu, kabarnya program Pelajaran Bahasa Jepangku yang pertama nanti akan dibimbing langsung oleh Tim Pengajar dari The Japan Foundation yang di Jakarta.

Baca Juga: Polda Metro Sediakan Layanan SIM keliling di 5 Lokasi Pada Jumat 28 Oktober 2022, Salah Satunya di Kalibata

Sementara bagi yang sudah cukup mahir berbahasa Jepang juga bisa berpartisipasi di program Ayo Ngobrol Bahasa Jepang dan akan ditemani oleh NIHONGO Partners (penutur asli).

Untuk yang tinggal Makassar dan Bandung jangan bersedih karena program serupa hadir dalam bentuk Japanese Speaking Corner.

Bahkan di Bandung nanti JFF akan menyediakan sesi tanya jawab secara daring dengan sutradara "And So Baton Is Passed", Maeda Tetsu, yang memungkinkan penonton bertanya setelah menonton film tersebut.

Kapan lagi bisa bertemu dengan Maeda Tetsu? Sekalinya bertanya-tanya dengan sutradara "And So Baton Is Passed" meskipun dalam daring?

Baca Juga: Instruksikan Sudin SDA Cek Kesiapan Pompa Air, Wali Kota Jakarta Timur: Petugas Siaga Dengan Alat Pendukung

Sementara di Makassar, sutradara Yosep Anggi Noen akan memberikan kuliah umum dengan tema "The Science of Shorts" yang menarik.

Bahkan di sana akan membahas mengenai peran film pendek Indonesia bagi industri film dan kuliah umum ini juga menjadi rangkaian dari kompetisi film pendek Digicon6 ASIA.

Nanti Yosep Anggi Noen juga akan menghadiri pemutaran film "INU-OH" pada hari kedua festival.

JFF juga tidak lupa untuk mengajak penonton mengulas film yang telah ditonton melalui program Movie Review Challenge.

Program tersebut tentunya akan sangat asik dengan mengisi worksheet sambil belajar bahasa Jepang.***

Editor: Eria Winda Wahdania

Tags

Terkini

Terpopuler