Stok Habis, Fitra Eri Gagal Beli dan Mereview Mobil Esemka

- 9 Februari 2021, 17:23 WIB
Esemka BIma
Esemka BIma /instagram/@esemkaindonesia

MEDIA JABODETABEK- Fitra Eri pembalap, youtuber sekaligus  reviewer otomotif ini awalnya merasa penasaran dengan mobil buatan anak bangsa ini.

Karena keinginan mereview Esemka begitu besar Fitra Eri lantas mengirim komentar dalam unggahan Instagram Esemka yang menyatakan kesediaanya mereview mobil buatan Esemka.

Karena tak mendapat respon dari pihak Esemka, Eri kemudian berniat membelinya, tapi apa dikata, stok mobil Esemka tersebut dikabarkan habis terjual.

Baca Juga: Cadillac CT4-V Blackwing 2022 Jadi Lawan Sepadan Trio Jerman

Habisnya stok mobil esemka tersebut disampaikan langsung kepada Fitra Eri oleh President Director PT Solo Manufaktur Kreasi, Eddy Wirajaya yang merupakan produsen mobil Esemka .seperti diberitakan Mapay Bandung dalam artikel “Yahh, Fitra Eri 'Gagal' Beli Mobil Esemka untuk di-Review, Alasannya Stok Habis”

"Beliau menyampaikan permintaan maaf karena stok Esemka Bima yang saya ingin beli habis dan pabrik Esemka saat pandemi ini menghentikan produksinya sementara untuk menghindari cluster covid baru," ujar Fitra Eri dalam akun instagramnya, Senin 8 Februari 2021.

Namun menurut Fitra, bos mobil Esemka itu berjanji akan menyediakan stok mobil untuk Fitra Eri ketika sudah mulai memproduksi lagi.

Meski demikian, Fitra Eri juga dijanjikan dalam waktu dekat akan dipinjamkan mobil tes kepada dirinya. Tetapi ia tidak memberitahu jenis mobil Esemka mana yang akan dipinjamkan.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Mobil Pertama

Halaman:

Editor: Naja Nuroni

Sumber: Mapay Bandung


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x