Bigster Concept Akan Menjadi SUV Terbesar Dacia

- 23 Januari 2021, 21:59 WIB
Dacia Bigster Concept/Dok. Dacia
Dacia Bigster Concept/Dok. Dacia /

MEDIA JABODETABEK – Renault Group baru-baru ini mengumumkan strategi bisnis mereka dari tahun ini sampai tahun 2025. Perencanaan yang bernama ‘Renaulution’ ini tidak hanya fokus pada Renault saja, tapi juga beberapa merk lainnya, seperti Alpine, Dacia, dan Lada. Pada acara ini juga Renault Group memperkenalkan beberapa mobil konsep terbaru. Salah satunya adalah Dacia yang menampilkan Bigster Concept.

Dacia Bigster adalah sebuah mobil konsep berjenis mid-size SUV yang dipersiapkan sebagai flagship dari pabrikan mobil asal Rumania ini. Seperti mobil konsep pada umumnya, Bigster hadir dengan desain eksterior yang futuristik. Bagian moncong mobil konsep ini terdapat lampu LED dengan berbagai bentuk. Tim desainer Dacia memberikan elemen desain berupa pahatan garis tegas dan menggembung pada kap mesin.

Dacia Bigster Concept/Dok. Dacia.
Dacia Bigster Concept/Dok. Dacia.

Body plastic cladding di sekujur badan mobil konsep ini terbuat dari plastik daur ulang. SUV ini terlihat semakin gagah berkat rumah roda bagian yang belakang yang gembung. Handle pintu bagian belakang terlihat tersembunyi pada pilar C dengan bentuk yang mengingatkan kita pada Nissan Terrano/Pathfinder generasi pertama. Untuk bagian belakangnya, terdapat lampu LED yang berbentuk huruf ‘Y’.

Mobil yang dikembangkan di atas platform CMF-B ini memiliki dimensi panjang 4.697 mm membuat Bigster akan menjadi pesaing utama Skoda Kodiaq ketika dijual pada tahun 2025 nanti.***

Editor: Andhika Pradityo

Sumber: Carscoops


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x