Jadwal MotoGP Qatar 2022 Trans7 Live Race Hari Ini, Minggu 6 Maret 2022

6 Maret 2022, 09:45 WIB
Jadwal MotoGP Qatar 2022 Trans7 Live Race Hari Ini, Minggu 6 Maret 2022. / tangkap layar Instagram @motogp

MEDIA JABODETABEK - Akan disajikan dalam artikel ini jadwal MotoGP Qatar 2022 Trans7 live race hari ini, Minggu, 6 Maret 2022.

Setelah melalui sesi kualifikasi pada Sabtu malam, kini para pembalap di MotoGP Qatar 2022 akan bersiap menjalani race hari ini.

Balapan MotoGP Qatar 2022 akan digelar di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar dengan total 22 putaran.

Baca Juga: Cepat Klaim! Kode Redeem FF Minggu, 6 Maret 2022: Ada Reward Menarik dari Garena dan Gratis

Dilansir dari autosport, setelah mencetak pole position di GP Doha tahun lalu di Qatar, Jorge Martin merebut pole kelima dalam karirnya di MotoGP pada Sabtu malam di Losail.

Dia akan berbaris di depan dengan sesama pembalap Ducati Enea Bastianini, yang mengamankan start baris depan pertama dalam karirnya.

Melengkapi barisan depan juga ada nama juara dunia enam kali Marc Marquez yang percaya diri akan berjuang naik podium di MotoGP Qatar 2022.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 6 Maret 2022: Ada M1015, M1887, dan Voucher Royale Bikin Mabar Jadi Seru

Hasil kualifikasi mengejutkan datang dari juara dunia bertahan Fabio Quartararo, yang hanya mampu menempati urutan ke-11 di pabriknya Yamaha setelah dipaksa untuk datang melalui sesi Q1.

Dia mengakui dia berada di batas motornya tetapi "tidak terlalu marah" dengan hasilnya karena merasa telah memberi penampilan maksimal.

Berikut 12 besar kualifikasi MotoGP Qatar 2022.

Baca Juga: Apakah Awal Minggu ini Bekasi Hujan? Berikut Ramalan Cuaca Besok, 7 Maret 2022 sampai 8 Maret 2022

1. Jorge Martin (Ducati) – 1:53.011
2. Enea Bastianini (Ducati) + 0.147
3. Marc Marquez (Repsol Honda) + 0.272
4. Jack Miller (Ducati) + 0.287
5 Aleix Espargaro (Aprilia) + 0,308
6. Pol Espargaro (Repsol Honda) + 0,335
7. Brad Binder (KTM) + 0,339
8. Joan Mir (Suzuki Ecstar) + 0,396
9. Francesco Bagnaia (Ducati) + 0,400
10. Alex Rins (Suzuki Ecstar) + 0,470
11. Fabio Quartararo (Yamaha) + 0,624
12. Franco Morbidelli (Yamaha) + 0,971

Baca Juga: Update Ganjil Genap di Wilayah DKI Jakarta Hari Ini 6 Maret 2022, Tempat Wisata Kembali Berlaku Gage?

Inilah jadwal live race MotoGP Qatar 2022 di Trans7 hari ini, Minggu, 6 Maret 2022.

- Race Moto3  19.00 WIB

- Race Moto2  20.20 WIB

- Race MotoGP 22.00 WIB

Untuk diketahui, Trans7 akan menayangkan siaran langsung MotoGP Qatar 2022 mulai pukul 20.00 WIB. Jadi catat baik-baik dan jangan sampai ketinggalan.***

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: Autosport MotoGP

Tags

Terkini

Terpopuler