Hasil Pertandingan Liga Inggris West Ham United vs Manchester City, Siapa yang Menang?

- 8 Agustus 2022, 07:14 WIB
Hasil Pertandingan Liga Inggris, West Ham United vs Manchester City, E. Haaland Tampil Gacor Di Laga Perdana
Hasil Pertandingan Liga Inggris, West Ham United vs Manchester City, E. Haaland Tampil Gacor Di Laga Perdana /Twitter/ Manchester City

MEDIA JABODETABEK – Berikut ulasan pertandingan pertama Liga Inggris antara West Ham United vs Manchester City di London Stadium Minggu, 7 Agustus 2022 pukul 22.00 WIB.

Manchester City berhasil bangkit dari kegagalan memperoleh Community Shields. Mereka berhasil mencuri 3 poin di kandang West Ham United.

Skor yang dihasilkan dari kemenangan Manchester City tersebut adalah 0-2. Aktor dari kemenangan Manchester City siapa lagi kalau bukan Erling Haaland.

Baca Juga: Jangan Ketik 'Gurun Sahara' di Google Maps: Ini yang Akan Terjadi Bila Kamu Ketik Kata Kunci Gurun Sahara!

Dua golnya membuat Haaland sementara waktu menjadi Top skorer tim Manchester City. Haaland Juga menggagalkan West Ham United untuk meraih poin pertama di Liga Inggris.

The Hammers membuka peluang lewat Crossing Pablo Fornals. Michail Antonio gagal menyempurnakannya menjadi gol di menit ke 3.

Kevin De Bruyne mempunyai peluang di menit ke 14 melalui tendangan luar kotak penalti. Tendangannya masih melebar jauh ke kiri gawang.

Haaland hampir saja mencetak gol pertamanya di Manchester city pada menit ke 21. Phil Foden memberikan umpan silang pada Haaland, sayang sundulan Haaland melebar.

Baca Juga: Viral Terkini Hari ini 7 Agustus 2022, Seorang Suami Bakar Rumah Tetangga Demi Membela Istri di Penjaringan

Memasuki menit ke 27, Jack Grealish menciptakan peluang. Umpan yang dimulai dari Haaland ke  Ilkay Gundogan ke Kevin De Bruyne berhasil masuk ke gawang, anmum Gundogan sudah offside.

Petaka hadir di Gawang West ham ketika Gundogan memberikan Through pass pada haaland. Areola tanpa basa basi langsung menjegal haaland di kotak penalti pada menit ke 34.

Haaland berhasil melaksanakan tugasnya sebagai algojo penalti di menit ke 36. Selamat datang di Premier league Haaland, ini gol pertamamu

Pada menit ke 41, Joao Cancelo melakukan tembakan spekulasi dari jarak jauh. Tapi sayang, bola masih melebar jauh di kiri gawang.

Baca Juga: Berita Viral Terbaru 7 Agustus 2022, Jobseeker di Ciledug Diguga Diperas Melalui Modus Interview Kerja

Di babak kedua, West Ham mengambil inisiatif serangan. Antonio melewati pemain belakang Manchester City untuk memberi umpan pada Fornals.

Fornals memberi umpan, namun diblok barisan pertahanan Manchester City. Menit ke 52 bola muntah disambut Declan Rice dan melambung.

Menit 62, De Bruyne memberikan umpan tarik pada Haaland. Respon  Gundogan terhadap De Bruyne membentur pemain belakang West Ham.

Said Benrahma mencoba menyamakan kedudukan di menit ke 63. Ederson cukup baik dalam merespon tendangannya.

Haaland langsung membukukan gol keduanya di pertandingan ini. Memanfaatkan umpan terobosan De Bruyne dari tengah lapangan di menit ke 65, Haaland menggandakan keunggulan City.

Memasuki Menit ke 70, Grealish melakukan percobaan crossing. Sundulan Haaland sebagai respon atas percobaan tersebut gagal dikonversi jadi gol.

Gianluca Scamacca nyaris saja memperkecil kedudukan di menit 73. Ederson lagi-lagi menepis bola dengan sangat baik.

Pertandingan berakhir dengan keunggulan 0-2 bagi Manchester City. Terlihat West Ham kesulitan dalam membangun serangan yang mengganggu Pertahanan Manchester City.

Bisa saja Haaland mencetak Hattrick, jika golnya tidak dianulir. Demikian ulasan pertandingan Liga Inggris antara West Ham United vs Manchester City.***

Editor: Putri Amaliana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x