Timnas Gagal ke Semifinal Piala AFF 2022, Ketum PSSI berniat Ajukan Protes ke Federasi Sepak Bola Asean

- 11 Juli 2022, 17:44 WIB
Foto : Timnas U 19/pixabay
Foto : Timnas U 19/pixabay /


MEDIA JABODETABEK – Usai tersingkirnya Timnas Indonesia U-19 pada ajang AFF U-19 2022. PSSI berniat mengajukan protes resmi ke Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) menyusul pada laga terakhir Thailand melawan Vietnam di Stadion Madya Senayan, Jakarta pada hari Minggu 10 Juli 2022 yang berakhir seri 1-1, karena dianggap merugikan Indonesia.

"Kami akan membicarakannya terlebih dahulu di PSSI. Kami akan menyampaikan bahwa kami cukup dirugikan," ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

PSSI mempertanyakan laga tersebut karena baik Thailand maupun Vietnam dianggap tidak berniat mencetak gol usai Vietnam menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dalam pertandingan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-19 2022: Indonesia Menang Telak 5-1 atas Myanmar, Mengapa Tersingkir?

Sebelum imbang 1-1, Thailand lebih dahulu mencetak gol melalui Kroekphon Arbram pada menit ke-71. Tak berselang lama Vietnam mencetak gol balasan melalui Khuat Van Khang mencetak gol dari jarak dekat untuk mengubah kedudukan menjadi 1-1.

Hasil imbang ini membuat peluang Indonesia ke babak empat besar tertutup walau tim asuhan Shin Tae-Yong mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1.

“Kami akan mendiskusikannya secara internal besok. Kami akan memutar kembali video pertandingan dan menganalisisnya dengan beberapa pihak termasuk direktur teknik sebelum memastikan apakah kami akan mengajukan protes. Kami tidak bisa menilai apakah ada ‘permainan’ atau tidak. Nanti yang bisa menilai adalah Komisi Disiplin AFF. Yang jelas kami kecewa. Mereka (Thailand dan Vietnam) adalah negara besar, masa permainannya begitu-begitu saja,” kata Iriawan.

Baca Juga: PSS Sleman Tetap Optimis Menang di Leg 2 Meski Peluangnya Sangat Tipis

Indonesia tidak lolos ke semifinal lantaran pertandingan terakhir lain Grup A yakni Vietnam melawan Thailand berakhir imbang 1-1. Indonesia kalah “head to head” dari dua tim tersebut.

Dengan begitu, kedua tim terbaik Grup A yang mengamankan tempat di semifinal adalah Vietnam sebagai juara grup. Sedangkan Thailand berada di Posisi kedua.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x