Merah Putih Digantikan Bendera PBSI di Piala Thomas Cup 2020, Taufik Hidayat Sentil LADI dan Menpora

- 18 Oktober 2021, 12:33 WIB
Taufik Hidayat|Merah Putih Digantikan Bendera PBSI di Piala Thomas Cup 2020, Taufik Hidayat Meradang: Jangan Ngarep Jadi Tuan Rumah Piala Dunia
Taufik Hidayat|Merah Putih Digantikan Bendera PBSI di Piala Thomas Cup 2020, Taufik Hidayat Meradang: Jangan Ngarep Jadi Tuan Rumah Piala Dunia /Foto: Instagram @taufikhidayatofficial/


MEDIA JABODETABEK – Tim Indonesia berhasil membawa pulang piala Thomas Cup 2020 dengan mengalahkan China dengan skor 3-0.

Namun saat merayakan dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, bendera Merah Putih tidak dapat dikibarkan di Ceres Arena, Aarush, Denmark.

Pasalnya bendera Merah Putih digantikan dengan bendera PBSI karena Indonesia terkena sanksi WADA (Badan Antidoping Dunia).

Hal ini beralasan karena Lembaga Antidoping Indonesia (LADI) masih dinyatakan kurang patuh karena gagal meneraplan kode Anti Doping WADA 2021.

Sanksi ini mengakibatkan sejumlah hak Indonesia di ajang olahraga Internasional harus ditangguhkan seperti tidak boleh ada bendera negara berkibar di single event ataupun multievent Internasional, tidak diizinkannya terpilih sebagai tuan rumah olahraga kelas regional, serta hak-hak eksklusif lainnya.

Baca Juga: Detik-detik Kemenangan Jonatan Christie, Jadi Kunci Indonesia Raih Juara Piala Thomas 2020

Baca Juga: Piala Thomas 2020 Milik Indonesia, Mohammad Ahsan : Bangga Jadi Bagian Tim Indonesia

Melihat hal ini banyak yang menyayangkan hal itu, seperti mantan juara dunia badminton Indonesia Taufik Hidayat yang memberikan komentarnya di akun Instagramnya @taufikhidayatofficial.

“Tapi ada yang aneh bendera merah putih gak ada? Diganti dengan bendera PBSI... ada apa dengan LADI dan Pemerintah kita? Khususnya Koni dan Koi? Kerjamu selama ini ngapain aja? Bikin malu negara Indonesia aja,” tulis mantan juara dunia itu.

Sebelumnya,Taufik menyampaikan selamat kepada para atlet Indonesia yang berhasil membawa piala Thomas Cup untuk Indonesia.

Halaman:

Editor: Eria Winda Wahdania

Sumber: Instagram @taufikhidayatofficial


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x