PSIS Semarang vs Tira Persikabo, Pratama Arhan: Tidak Ingin Mengulangi Kejadian Saat Melawan Barito Puitera

- 24 Maret 2021, 22:18 WIB
Jelang Lawan Persikabo 1973, Manajemen PSIS Semarang Mempunyai Permintaan Khusus
Jelang Lawan Persikabo 1973, Manajemen PSIS Semarang Mempunyai Permintaan Khusus /Dok. Media Blitar/Ravisha Indu Fawaiz/

MEDIA JABODETABEK - Para pemain dari tim PSIS Semarang mengaku telah siap bertanding melawan Tira Persikabo yang akan berlangsung Kamis 25 Maret 2021 di Piala Kemenpora 2021 di Stadion Manahan Solo.

Salah satu pemain PSIS Semarang Pratama Arhan mengatakan, Ia dan rekan-rekannya sudah mempersiapkan diri.

Hal itu dikatakan oleh Arhan saat konferensi Pers secara virtual hari ini Rabu 24 Maret 2021.

Baca Juga: Lirik Lagu Tarik Mang dari Rimba Mustika yang Viral di TikTok, Tarik Mang Tarik Tarik Lagi

"Persiapan pagi tadi, pemain sudah sangat antusias menghadapi Tira Persikabo. Semoga bisa menghasilkan hasil yang positif" ujar Arhan, dikutip Mediajabodetabek.com dari ANTARA, Rabu 24 Maret 2021.

Arhan menambahkan, dirinya dan rekan-rekannya tidak mau lagi mengulang kejadian saat melawan Barito Puitera yang tidak bisa menahan tiga gol di babak pertama.

Dalam pertandingan itu, pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic mendapatkan sanksi kartu merah hingga, membuatnya terpaksa absen besok.

Baca Juga: Juventus Tersingkir di Babak 16 Besar Liga Champions, Nasib Cristiano Ronaldo Dikabarkan Menjadi Goyah

Arhan berharap, kejadian tersebut tidak ingin terulang lagi saat bertanding melawan Tira Persikabo.

Halaman:

Editor: Ricky Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x