Berita Viral Hari Ini: Sejumlah Pekerja Pemasangan Lampu Jalan Tersengat Listrik di Palu, Ada Korban Jiwa?

- 5 September 2022, 12:30 WIB
ilustrasi tersengat listrik.
ilustrasi tersengat listrik. /pixabay/

MEDIA JABODETABEK – Berita viral hari ini Senin, 5 September 2022, sejumlah pekerja pemasangan lampu mengalami kecelakaan kerja.

Kecelakaan kerja yang menimpa pekerja pemasangan lampu terjadi di Jl. Soekarno Hatta, Palu pada Senin, 5 September 2022 tepatnya di bundaran STQ.

Sejumlah pekerja pemasangan lampu jalan tersengat listrik di bundaran STQ saat sedang melakukan pemasangan lampu jalan di sekitar bundaran STQ.

Baca Juga: Jadwal Film Terkini di Kota Cinema Mall Hari Ini 5 September 2022, Masih Ada Film Sayap Sayap Patah

Dalam sebuah unggahan video dari akun Instagram @infopalu, memperlihatkan beberapa pekerja yang tergeletak tidak berdaya di sekitar bundaran STQ.

Perekam dalam video tersebut menuliskan lokasi kejadian pekerja yang diduga tersengat listrik saat melakukan pemasangan lampu jalan di bundaran STQ.

“Sejumlah pekerja lampu penerangan jalan mengalami kecelakaan tersengat listrik, lokasi di bundaran STQ, Jl. Soekarno Hatta Palu, Senin (05/09/2022),” tulis dalam video yang beredar luas di sosial media WhatApp.

Baca Juga: Peringatan di Bulan September 2022, Cek 12 September 2022 Hari Apa? Memperingati Apa?

Sejumlah warga yang berada di lokasi belum berani untuk mengevakuasi korban dan hanya bisa istighfar melihat kejadian yang menimpa para pekerja pemasangan lampu jalan tersebut.

Hingga berita ini dimuat, belum diketahui secara resmi korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan kerja yang menimpa pekerja pemasangan lampu jalan ini.

Namun, dalam kolom komentar postingan @infopalu ada yang menyebutkan bahwa korban jiwa yang meninggal akibat dari peristiwa ini ada 3 orang.

Baca Juga: 5 Trik Jitu Jualan di WhatsApp Ini Dipakai Rico Huang, Agar Produk Semakin Laris dan Ramai

Dari komentar yang ditandai oleh @infopalu yaitu komentar @napitupulu_putry, ia menyebutkan bahwa dikabarkan 3 orang menjadi korban jiwa dalam peristiwa ini.

“Kabarnya 3 orang meninggal,” tulis @napitupulu_putry dalam kolom komentar dengan membubuhkan emoticon sedih.

Netizen di kolom komentar pun turut memberikan rasa bela sungkawa mereka atas kejadian kecelakaan kerja yang menimpa pekerja pemasangan lampu jalan ini.

Mereka mendoakan menurut agama masing-masing agar para pekerja yang meninggal dunia dapat tenang di alam sana. ***

Editor: Nurul Fitriana


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini